Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Medina Zein saat ini tengah ditahan di Rutan Polda Metro Jaya atas kasus pencemaran nama baik yang dilaporkan Uci Flowdea.
Meski selama ini diisukan memiliki penyakit mental bipolar, tetapi setelah dilakukan proses pengecekan kesehatan di RS Polres Kramat Jati, Medina Zein dinyatakan baik-baik saja dan cakap.
Oleh karena itu, proses hukum Medina Zein tetap dilanjutkan dan wanita tersebut ditahan di balik jeruji besi.
Kuasa Hukum Medina Zein, Razman Arif Nasution, mengungkapkan bahwa kliennya hingga terakhir kali ditahan, masih dalam pengawasan dokter.
"Secara keseluruhan Medina masih dalam tahap pengawasan dokter dengan controling sekali dalam seminggu," ungkap Kuasa Hukum Medina Zein, Razman Arif Nasution, saat ditemui Grid.ID di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Selasa (12/7/2022).
Bahkan, Medina Zein juga harus mengkonsumsi obat untuk menjaga kesehatan mentalnya.
Kondisi tersebut pun membuat Ibunda Medina Zein tak kuasa menahan tangis.
"Mama Medi kan orang kesehatan juga, suka menangis berkali-kali dan minta disuntikkan ada satu obat, yang itu nanti akan saya info ke penyidik," ungkap Razman Arif Nasution.
Oleh karena itu, kini Razman Arif Nasution ingin berharap agar kondisi mental Medina Zein dicek ulang.
"Dan kita akan tetap berharap supaya Medi dicek kembali baik psikis maupun kesehatan mental, supaya dia siap menghadapi persidangan, yang kemarin dikatakan cakap ketika Medi dilimpahkan tahap dua," ungkap Razman Arif Nasution.