Laporan Wartawan Grid.ID, Nur Andriana Sari
Grid.ID - Dampak buruk melewatkan sarapan bagi kesehatan ternyata nggak main-main, lho.
Bahkan meski kamu sedang menjalani program diet, dampak buruk melewatkan sarapan bagi kesehatan tetap bisa terjadi padamu.
Oleh karena itulah, sangat penting bagimu untuk mengetahui dampak buruk melewatkan sarapan bagi kesehatan.
Dengan begitu, nantinya kamu tidak akan lagi melewatkan sarapan meski hanya dengan selembar roti gandum saja.
Nah, berikut ini adalah 5 dampak buruk melewatkan sarapan bagi kesehatan yang dikutip dari Stylecraze pada Kamis (14/07/2022).
1. Memperburuk Kondisi Jantung
Melewatkan sarapan telah terbukti dapat membuat kondisi jantung menjadi lebih buruk.
Dalam sebuah penelitian, pria yang melewatkan sarapan punya peluang 27% lebih besar mengalami serangan jantung dibanding bagi mereka yang sarapan.
Artinya, sarapan di pagi hari dapat mengurangi risiko serangan jantung.
2. Risiko Diabetes Tipe 2 yang Lebih Tinggi
Bagi perempuan yang punya kebiasaan melewatkan sarapan mempunyai risiko terkena penyakit diabetes tipe 2 yang lebih tinggi.
Sebab, melewatkan sarapan bisa memengaruhi gen yang terlibat dalam jam sirkadian dan metabolisme yang dapat meningkatkan kadar gula dalam darah.
Buruknya lagi, bagi perempuan pekerja yang melewatkan makan pagi punya risiko 54% lebih besar untuk terkena penyakit diabetes tipe 2.
3. Risiko Kanker
Melewatkan sarapan di pagi hari justru akan membuat kamu makan berlebih di siang harinya.
Kebiasaan inilah yang akan membuka jalan bagi peningkatan prevalensi obesitas.
Orang dengan berat badan berlebih tentu punya risiko penyakit kanker yang jauh lebih tinggi.
4. Menyebabkan Migrain
Hipoglikemia adalah istilah medis yang digunakan untuk menunjukkan kadar gula darah yang rendah.
Dengan melewatkan sarapan, maka akan memicu penurunan kadar gula darah secara besar-besaran.
Hal inilah yang kemudian dapat menyebabkan migrain dan sakit kepala.
5. Memicu Rambut Rontok
Salah satu dampak buruk dari melewatkan sarapan adalah dapat menyebabkan kerontokan rambut.
Hal ini karena sarapan mempunyai peran dalam mendorong pertumbuhan folikel rambut.
Jadi, jika kamu ingin punya rambut yang kuat dan bebas rontok, wajib menikmati sarapan yang kaya protein.
(*)