Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - H. Faisal blak-blakan mengatakan bahwa dirinya siap berdamai dengan sang besan, Doddy Sudrajat.
Sebagaimana diketahui bahwa semenjak Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah meninggal dunia, hubungan H. Faisal dan Doddy Sudrajat justru kian merenggang.
Hal tersebut bermula karena adanya ucapan dan perilaku Doddy Sudrajat yang dirasa telah menginjak-injak serta memfitnah keluarga H. Faisal.
Saat disinggung soal berdamai, H. Faisal tampaknya sangat amat terbuka.
Akan tetapi, ia menegaskan bahwa Doddy Sudrajat harus mau melakukan 1 hal mutlak demi bisa menjalin kembali hubungan baik dengannya.
Ya, H. Faisal ingin Doddy Sudrajat mengklarifikasi semua ucapan dan tindakannya yang selama ini menjadi sorotan publik.
Mulai dari menghilangkan nama belakang Bibi Ardiansyah dari Gala saat acara 40 harian, hingga pernyataan bahwa Gala adalah anak di luar nikah.
"Bagi saya dan keluarga saya, kami selalu terbuka untuk perdamaian, tetapi semua yang dilemparkan ke publik, itu harus diklarifikasi, artinya harus ada omongan dan pertanggung jawaban," ujar H. Faisal, dikutip dari YouTube Sambel Lalap, Selasa (19/7/2022).
"Tentunya ya kalau salah juga harus minta maaf juga, tetapi kalau belum ada klarifikasi, belum ada penjelasan, bagi saya belum bisa bersama, ngobrol bersama."
"Intinya saya siap untuk berdamai, yang penting klarifikasilah semua ucapan, klarifikasilah semua perkataan itu."