Find Us On Social Media :

Ramaikan SCBD Tanpa Berlenggak-lenggok, Cinta Laura Ajak Masyarakat Pungut Sampah di Citayam Fashion Week

By Christine Tesalonika, Selasa, 26 Juli 2022 | 13:06 WIB

Cinta Laura

Grid.ID - Baru-baru ini Cinta Laura Kiehl menjadi sorotan public lantaran aksinya yang mengunjungi kawasan Dukuh Atas atau yang dikenal sekarang sebagai SCBD (Sudirman, Citayam, Bojong Gede, Depok) di area runaway Citayam Fashion Week.

Bukan datang untuk catwalk, melainkan Cinta Laura datang untuk memimpin rombongan untuk memberi contoh pengunjung dengan memungut sampah yang berserakan di kawasan SCBD tersebut pada Senin (25/7/2022).

Seperti yang diketahui dalam tayangan youtube Kompas TV, Cinta Laura dan para rombongan menggunakan pakaian berwarna biru.

Baca Juga: Ayu Ting Ting Ngaku Trauma Untuk Menikah Lagi Usai Dicampakkan Begitu Saja Saat Hamil

"Let's go blue," teriaknya memimpin rombongannya untuk bergerak.

"Sekarang kita lagi di Sudirman, di daerah yang lagi ngetren banget, di daerah Citayam Fashion Week. Sebenarnya kita di sini bareng pasukan biru untuk membersihkan sampah-sampah yang ditinggalkan orang-orang di sana.” ujar Cinta Laura.

“Jangan sampai melakukan yang trending tapi malah merusak lingkungan” sambungnya.

Tanpa ada rasa sungkan dan jijik, Cinta Laura memungut sampah-sampah bekas botol dan gelas plastic minuman.

Baca Juga: Baru 7 Ajudan yang Bakal Diperiksa, Komnas HAM Tidak Tutup Kemungkinan Panggil Staff Irjen Ferdy Sambo Lainnya

Tentu saja aksi Kampanye Peduli Lingkungan ini mendapatkan perhatian dari pengunjung Citayam Fashion Week.

Di Instagram storynya, Cinta Laura membagikan potongan video yang diunggah para pengikutnya.

Ia mengajak remaja SCBD agar memberikan contoh untuk saling berdisiplin dalam menjaga lingkungan.

(*)