Laporan Wartawan Grid.ID, Nisrina Khoirunnisa
Grid.ID - Hobi orang kaya memang beda, begini momen pacaran Maia Estianty dan Irwan Mussry.
Irwan Mussry tak sungkan mengajak Maia Estianty untuk mengunjungi tempat yang berkelas nan istimewa ini.
Saking romantisnya potret Maia Estianty dan Irwan Mussry, pasangan yang satu itu banjir komentar dari warganet.
Lantas, seperti apa momen pacaran Maia Estianty dan Irwan Mussry yang bak ABG kasmaran?
Seperti yang diketahui, Maia Estianty dan Irwan Mussry sudah menikah selama 4 tahun sejak 2018 lalu.
Walau terpaut usia yang cukup jauh tak membuat Irwan Mussry dan Maia Estianty kehilangan momen romantis bersama.
Keduanya justru kerap pacaran berdua bak ABG yang mabuk cinta.
Irwan Mussry pun tak jarang memboyong Maia Estianty untuk menikmati momen liburan yang berkelas.
Seperti yang satu ini, Irwan Mussry mengajak Maia Estianty untuk nge-date di tempat yang berbeda.
Melansir dari unggahan Instagram pribadi Irwan Mussry, konglomerat tajir itu membagikan potret hangat bersama Maia Estianty.
Rupanya, Irwan Mussry mengajak Maia Estianty untuk liburan ke sebuah galeri seni yang berada di Yogyakarta.
Keduanya mengunjungi galeri seni bernama Gajah Gallery yang menghadirkan karya luar biasa para seniman ternama.
Yang bikin warganet kagum dengan Irwan Mussry dan Maia Estianty adalah potret mesra keduanya.
Tampak Maia Estianty mengenakan sweater warna abu-abu dan dipadukan dengan celana jeans serta flatshoes hitam.
Sementara Irwan Mussry tampil simple dengan kaus dan celana jeans warna gelap, serta sneakers warna cokelat.
Pose Maia Estianty dan Irwan Mussry yang memukau itu langsung banjir sorotan.
Irwan Mussry pun tampak senang bisa mengunjungi galeri seni tersebut.
Terlebih untuk menghabiskan waktu di hari Minggu, Irwan Mussry merasa berkesan karena bisa memboyong sang istri ke galeri seni dengan karya-karya yang unik.
"A wonderful way to spend a nice Sunday afternoon, indulging in beautiful art with my lovely wife @maiaestiantyreal - Thank you Jasdeep for the invite! #SundayWellSpent #GajahGallery (Cara luar biasa untuk menghabiskan Minggu sore yang menyenangkan, menikmati karya seni indah bersama istri tercinta @maiaestiantyreal - Terima kasih Jasdeep untuk undangannya!)," tulis Irwan Mussry.
Dari unggahan tersebut, potret bahagia Irwan Mussry dan Maia Estianty langsung banjir komentar hangat dari rekan artis dan warganet.
"Lovely!" ucap penyanyi Rossa.
"Aura orang yg banyak duit emang beda ya," tambah @hiday_titik****.
"Serasi sekali bunda Daddy Irwan," imbuh @christira****.
"Santuuuy bngiit mbk Maia and mas irwan," sambung @bevi_nin****.
"pasangan keren bunda @maiaestiantyreal dan pak @irwanmussry keduanya sama2 hebat," lanjut @merrychr****.
"Bunda manis n cantik bangeettt," timpal @yazfir****.
(*)