Find Us On Social Media :

Cocok Jadi Menu Makan Siang dengan Ikan Bakar, Inilah Resep Sambal Bajak Khas Jawa Timur, Bikin Makan Jadi Nambah

By Devi Agustiana, Sabtu, 30 Juli 2022 | 11:41 WIB

Inilah resep sambal bajak yang mudah dan nikmat.

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.ID – Sambal adalah salah satu menu tambahan dalam makanan yang banyak digemari.

Salah satu jenis sambal yang populer adalah sambal bajak.

Mengutip laman Tribunnews Wiki, sambal bajak biasanya memiliki rasa tidak terlalu pedas.

Sebenarnya sambal ini mirip dengan sambal terasi, namun dengan rasanya lebih manis.

Sambal bajak biasa ditemukan di Jawa Timur dan Jawa Tengah.

Mengenai asal-usulnya, nama sambal bajak ternyata memiliki sejarah unik, loh.

Menurut kisah nenek moyang, konon sambal ini sering dibawa ibu-ibu petani yang mengantarkan masakan untuk pak tani yang sedang membajak sawah.

Oleh karena itu, sambal ini dinamakan sambal bajak.

Baca Juga: Mencicipi Gangan dan Ikan Ilak Bakar Kuliner Khas Belitung Ditemani Sambal Terasi yang Menggugah Selera

Sambal bajak cocok dijadikan cocolan dengan ayam goreng atau ikan bakar.

Cara membuat sambal bajak juga sangat mudah.

Berikut Grid.ID sudah melansirnya dari Sajian Sedap via Kompas.com, cara membuat sambal bajak.

Bahan-bahan:

Cabai merah besar 5 buah

Cabai merah keriting 6 buah

Cabai rawit merah 8 buah

Bawang merah 6 butir

Terasi goreng 2 sendok teh

Baca Juga: Bertahun-tahun Akhirnya Dibongkar Pengusaha Warteg, Sambal Goreng Kentang Nggak Bakal Keriput Meskipun Sudah Dimasak Berjam-jam, Lakukan Hal Ini Saat Menggoreng Ya!

Daun salam 2 lembar

Lengkuas 2 sentimeter (memarkan)

Garam ¾ sendok teh

Gula merah 1 ¼ sendok teh

Air asam 1 sendok makan (dari 1 sendok teh asam jawa yang dilarutkan bersama 2 sendok makan air)

Minyak 5 sendok makan untuk menumis

Cara membuat:

Pertama-tama, haluskan cabai merah besar, cabai merah keriting, cabai rawit merah, bawang merah, dan terasi.

Kemudian, tumis bumbu yang sudah dihaluskan bersama dengan daun salam, lengkuas, serai, garam, dan gula merah sampai harum.

Tambahkan air asam dan masak sampai matang.

Nah, sambal bajak siap disajikan dengan ayam goreng atau ikan bakar.

(*)