Find Us On Social Media :

'Mungkin Takut' Sudah Cerai, Barang-barang Angga Wijaya Masih Tertinggal di Rumah Dewi Perssik

By Hana Futari, Selasa, 2 Agustus 2022 | 13:28 WIB

Dewi Perssik dan Angga Wijaya resmi bercerai.

Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari

Grid.ID - Angga Wijaya ternyata masih meninggalkan beberapa barangnya di kediaman Dewi Perssik meskipun keduanya sudah bercerai.

Menurut Dewi Perssik, Angga Wijaya sempat mengambil beberapa barangnya namun masih ada yang tersisa.

"Beberapa (barang sudah diambil sama dia (Angga Wijaya) sebelum ketok palu," ujar Dewi Perssik ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (2/8/2022).

Sementara itu, barang-barang yang masih tertinggal di kediaman Dewi Perssik.

"Tapi yang kedua dia nggak kasih alamatnya, mungkin takut didatangi teman-teman atau orang pajak," lanjutnya.

Dewi Perssik pun menyebutkan beberapa barang Angga Wijaya yang masih berada di rumahnya.

"Baju sama celana dalam," tutup Dewi Perssik.

Seperti diketahui Dewi Perssik dan Angga Wijaya resmi bercerai pada Senin (1/8/2022).

Dewi Perssik dan Angga Wijaya resmi berpisah setelah menjalani kehidupan rumah tangga selama 5 tahun.

Baca Juga: 'Semoga Dapat yang Mencuri Hatiku, Bukan yang Mencuri Hartaku' Harapan Sederhana Dewi Perssik Usai Resmi Bercerai dari Angga Wijaya

 

(*)