Grid.ID - Simak kunci jawaban kelas 6 SD/MI tentang perbedaan tokoh Antagonis, Protagonis dan Tritagonis.
Namun sebelum menemukan kunci jawaban tentang perbedaan tokoh Antagonis, Protagonis dan Tritagonis, ada baiknya teman-teman menyimak materinya.
Berikut adalah materi perbedaan tokoh Antagonis, Protagonis dan Tritagonis sekaligus kunci jawabannya!
Seperti yang diketahui, suatu cerita fiksi mempunyai unsur intrinsik, yang terdiri dari tokoh dan penokohan, latar tempat, suasana, dan alur.
Dalam sebuah cerita, penulis akan membuat tokoh dan penokohan yang semenarik mungkin tapi, tidak jauh berbeda dengan sifat-sifat manusia pada umumnya.
Sehingga, alur cerita akan berkembang semakin menarik dan penokohan karakter juga bisa berubah seiring perkembangan alur cerita.
Untuk mengetahui lebih lanjut, kerjakanlah soalnya yang ada di buku. Apakah teman-teman sudah selesai mengerjakan soal-soalnya?
Kalau sudah, coba cocokkan dengan kunci jawaban di bawah ini, ya.
Jelaskan perbedaan tokoh antagonis, protagonis, dan tritagonis.
Baca Juga: Super Lengkap, Ini Pengertian Hak dan Kewajiban Warga Negara Menurut Para Ahli, Simak Perbedaannya!
Jawaban:
1. Antagonis
Antagonis adalah tokoh yang dibuat dengan sikap yang menentang atau melawan tokoh protagonis.
Karakter ini memicu konflik pada cerita fiksi dan membuat alur cerita semakin menarik.
Biasanya, penulis akan menggambarkan tokoh antagonis dengan penokohan yang berlawanan dengan tokoh protagonis.
Misalnya, tokoh antagonis berbuat jahat, licik, tidak baik, dan sering mengganggu tokoh protagonis.
2. Protagonis
Protagonis adalah tokoh utama yang sering bersinggungan dengan tokoh antagonis.
Tokoh protagonis juga jadi tokoh penting dan menggerakkan alur cerita menjadi lebih menarik.
Sehingga, setiap tindakan tokoh protagonis tidak boleh sampai dilewatkan.
Umumnya, tokoh protagonis mempunyai penggambaran karakter seperti, jagoan dan baik.
Tetapi, tidak semua tokoh protagonis digambarkan baik hati, ada juga yang jahat dan menjadi dasar sebuah cerita untuk dikembangkan lebih lanjut.
Baca Juga: Ditanya Nama Lengkapnya, Begini Jawaban Nastusha Yang Sangat Menggemaskan
3. Tritagonis
Lalu, ada juga tokoh tritagonis yang selalu digambarkan sebagai karakter ketiga atau penengah di antara tokoh protagonis dan antagonis.
Sehingga, penokohan karakternya bijak dan konflik bisa diselesaikan dengan baik.
Namun, tokoh ini tidak terlalu penting dan bisa dihilangkan dalam alur cerita.
Jadi, tergantung alur cerita yang ingin dibuat dan bagaimana cerita tersebut tetap menarik pembaca.
Pembahasan dan jawaban ini bisa menjadi pemandu bagi orang tua dalam mendampingi anak selama belajar di rumah.
Sumber: Buku Siswa Kelas 6 SD/MI Tema Bumiku, Kurikulum 2013 Revisi, Penerbit Masmedia.
(*)
Artikel ini telah tayang di Bobo.ID dengan judul, Apa Perbedaan Tokoh Antagonis, Protagonis, dan Tritagonis? Cari Jawaban Materi Kelas 6 SD/MI