Find Us On Social Media :

Lestarikan Budaya Sunda, Kebun Raya Bogor dan Komitmen Budayawan Bogor Adakan Acara Bersama di Bulan Agustus 2022

By Grid, Jumat, 5 Agustus 2022 | 14:17 WIB

Grid.id - Kebun Raya Bogor merupakan pusat konservasi dan edukasi terletak di tengah Kota Bogor, Jawa Barat yang membuat Kebun Raya Bogor sebagai wisata edukasi favorit masyarakat dengan memiliki 5 pilar Kebun Raya yaitu Konservasi, Edukasi, Wisata Alam, Jasa Lingkungan, dan Penelitian.

Tidak hanya itu, Kebun Raya Bogor juga menyimpan berbagai sejarah dan budaya di dalamnya yang tidak bisa dipisahkan oleh masyarakat terutama masyarakat Jawa Barat.

Sehingga, Kebun Raya Bogor mengajak para pelaku seni untuk menampilkan dan menunjukan seni budaya baik musik, tarian, hingga seni rupa-nya di kawasan Kebun Raya Bogor seperti kecapi suling, karinding, tari jaipong, tari ronggeng nyentrik, tari rampak gendang, tari nalaktak, lukis baju, hingga sktesa wajah, hingga festival parade budaya dengan menampilkan keindahan pakaian adat sunda serta didendangkan dengan alat musik Sunda yang membuat parade budaya menarik perhatian pengunjung.

Kesenian dapat disaksikan oleh para pengunjung setiap minggunya.

“Kebun Raya Bogor memiliki nilai sejarah yang cukup tinggi terutama masyarakat Bogor karena itu, sudah selayaknya Kebun Raya mendukung upaya-upaya kelestarian budaya sunda.” Ujar GM Corporate Communication, Zaenal Arifin.

Dengan dihadiri lebih dari 100 komunitas budayawan Bogor datang bersilaturahmi di Kebun Raya Bogor pada 02 Agustus 2022 bersama untuk berkomitmen melestarikan budaya sunda.

Atmosfer kebersamaan antara Budayawan Bogor dan Kebun Raya Bogor terasa hangat dan saling merangkul satu dengan lainnya.

Serta pada Bulan Agustus 2022 terdapat Festival Pencak Silat Seni Tradisi Kebun Raya Bogor Cup I 2022 di Kebun Raya Bogor tanggal 19 – 21 Agustus 2022.

Baca Juga: Berkomitmen Lestarikan Budaya Sunda, Kebun Raya Bogor dan Para Budayawan Kolaborasi Sajikan Kesenian Daerah

(*)