Laporan Wartawan Grid.ID, Nur Andriana Sari
Grid.ID - Di tengah proses perceraian Nathalie Holscher dengan Sule, putra sulung sang komedian, Rizky Febian justru lebih memilih untuk diam.
Sebagai anak paling dewasa, Rizky Febian mengaku lebih pilih diam atas kisruh rumah tangga yang menimpa sang ayah dengan Nathalie Holscher.
Meski begitu, belum lama ini Rizky Febian buka suara soalnya banyaknya isu miring yang ditujukan kepada sang adik, Putri Delina.
Hal tersebut ia ungkapkan saat kekasih Mahalini Raharja tersebut menggelar konser belum lama ini.
Rizky Febian tampak menguatkan Putri Delina agar tidak mempedulikan hujatan yang menyerang dirinya.
"Putri ini satu-satunya anak perempuan yang paling kuat di keluarga. Terlepas dari omongan miring di luar sana," kata pria yang akrab disapa Iky dikutip dari kanal YouTube Sule Productions pada Selasa (09/08/2022).
Menurut pelantun lagu Kesempurnaan Cinta tersebut, memilih diam akan lebih baik dibandingkan terus berkoar-koar di media.
"Diam jauh lebih baik. Diam itu adalah emas," sambungnya.
Makanya, tidak heran jika Rizky Febian selalu membiarkan berbagai isu miring di media yang mengarah kepada keluarganya.
"Kalau dari saya sederhana, apapun yang terjadi di luar sana yang terpenting kita tahu apa yang sesungguhnya," tuturnya.
Sontak Putri yang mendengar ucapan sang kakak langsung menitihkan air mata dan tak kuasa menahan sedihnya.
Sangat terlihat bahwa baik Iky maupun Putri sama-sama saling mendukung dan menguatkan di tengah masa sulit seperti sekarang ini.
Tidak lupa Iky juga meminta agar sang adik tetap kuat dan sabar.
"Jadi, teteh harus tetap kuat, sabar, dan Aa yakin ada hikmah dari semuanya dan Aa yakin dari cobaan ini semua, inilah bentuk cobaan dari yang di atas untuk mengangkat derajat teteh lebih tinggi lagi," ujarnya.
Hingga kini Putri Delina diketahui masih menjadi sasaran empuk netizen yang menyebut jika dirinyalah yang menjadi penyebab Nathalie Holscher dan Sule bercerai.
Diketahui sekarang ini proses perceraian Nathalie dan Sule masih berlangsung dan masih dalam tahap pengumpulan saksi-saksi.
(*)