Find Us On Social Media :

Lewatkan Sidang Cerai, Abdee Slank dan Istri Muda Berobat ke Singapore

By Nurul Nareswari, Senin, 7 Mei 2018 | 19:23 WIB

Anita Dwi Farida dan Abdee Negara

Laporan Wartawan Grid.ID, Nurul Nareswari

Grid.ID - Abdee Negara atau yang lebih dikenal dengan Abdee Slank lagi-lagi tak hadir dalam sidang perceraiannya dengan Anita Desy Farida.

Dalam agenda sidang pembuktian dan saksi dari pihak Anita, Abdee tak hadir lantaran sedang melakukan medical check up atas penyakit gagal ginjal yang dideritanya.

"Sekarang mas Abdee lagi Sakit di Singapura. Berobat di RS Mount Elizabeth Singapura," ungkap Anita saat ditemui Grid.ID usai sidang di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Senin (7/5/2018).

(Demi Anak, Abdee Slank dan Istri Berusaha Menjalin Komunikasi)

Saat ditanya mengapa Anita tidak ikut mendampingi Abdee ke Singapura, dengan lantang ia menjawab, "Ya ada istri kedua, ada istri mudanya. Masa gua ikut sih, yang bener aja."

Ketidakhadiran Anita di sisi Abdee bukan berarti dirinya sudah tidak peduli lagi dengan sang suami, melainkan ibu satu anak ini merasa tidak lagi dibutuhkan.