Find Us On Social Media :

'Kami Memohon Maaf dan Ampun' Pastikan Hukum Terus Berjalan, Begini Tanggapan Ayah Brigadir J Saat Keluarga Bharada E Sampaikan Permohonan Maaf

By Novia, Kamis, 11 Agustus 2022 | 17:47 WIB

Samuel Hutabarat Ayah Brigadir J dan Paman Bharada E, Roycke Pudihang.

Baca Juga: Akui Sempat Hampir Menyerah Cari Kebenaran Kematian Anaknya, Inilah Arti Nama Samuel Hutabarat, Ayah Brigadir J

"Mohon keikhlasan bapak dapat memaafkan Bharada E," kata Roycke Pudihang.

Sementara itu, ayah Brigadir J yakni Samuel dengan lapang dada menerima permintaan maaf tersebut.

Hanya saja, ia tidak menutup kemungkinan bahwa proses hukum masih terus berlanjut.

"Kami memaafkan, secara manusiawi kami paham ada hal-hal yang di luar kontrol."

"Kami memaafkan yang Bharada E perbuat. Tapi karena kita hidup di NKRI ada konsekuensi dan UU hukum terus berjalan," kata Samuel.

Kemudian, Samuel juga mengatakan apabila dirinya memaklumi perbuatan Bharada E jika benar melakukan perbuatan itu atas diperintah atasannya yakni Irjen Ferdy Sambo.

"Bharada E hanya bawahan. Itulah yang terjadi, pada saat itu dia diperintah untuk menembak anak kami."

"Dalam hal ini Bharada E tidak ada niatan, tapi atas perintah pimpinan," katanya.

Kasus semakin terungkap dan benar tidak ada baku tembak antara Brigadir J dan Bharada E seperti yang disampaikan pihak kepolisian sebelumnya.

Kini, Bharada E secara terang-terangan membuat pernyataan mengejutkan, setelah melakukan justice collaborator dengan LPKS.