Grid.ID - Sigit Purnomo atau yang kerap disapa Pasha Ungu dikabarkan akan kembali terjun ke dunia politik.
Pasha Ungu diketahui akan nyaleg di pemilu 2024 mendatang.
Sebelumnya diketahui Pasha sempat menjabat Wakil Wali Kota Palu, Sulawesi Tengah pada periode 2016-2021.
Saat menjadi Wakil Wali Kota Palu ia berpasangan dengan Wali Kota Hidayat.
Pasha sendiri terlibat dalam pendaftaran Partai Amanat Nasional (PAN) dan mengajukan ke Komisi Pemilihan Umum untuk menjadi peserta pemilu 2024.
Pasha Ungu mengungkapkan jika dirinya berkewajiban mengawal partai PAN untuk pendaftaran pemilu 2024 mendatang.
"Kami melakukan pendaftaran ke KPU untuk menjadi peserta Pemilu 2024."
"Kebetulan kami adalah pengurus di DPP PAN, jadi kami berkewajiban mengawal PAN untuk mendaftar," ujar Pasha Ungu saat ditemui di KPU, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (10/8/2022).
Baca Juga: Kembali Terjun ke Dunia Politik, Pasha Ungu Gelontorkan Rp 1 Miliar
Pasha juga mengatakan dirinya mendaftar sebagai calon legislatif DPR RI untuk Daerah Pemilihan (Dapil) 3 DKI Jakarta.
Menurutnya, daerah Dapil 3 meliputi Jakarta Barat, Jakarta Utara, dan Pulau Seribu.
Suami dari Adellia Wilhemina ini juga mengungkapkan dengan mendaftarkan menjadi peserta pemilu 2024, dia telah siap mengikuti perintah dari Ketua Umum PAN.