Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID - Titi Kamal mengaku mengalami kejadian-kejadian horor selama syuting film Jailangkung: Sandekala.
Meski merasa takut, istri Christian Sugiono ini justru memanfaatkan ketakutannya untuk mendalami peran.
Apalagi, dalam film tersebut, Titi Kamal harus berperan sebagai ibu hamil yang sering panik, khawatir, dan sering ketakutan.
"Takut sih pasti, cuma jatuhnya jadi lebih gampang mendalami peran. Kan ada adegan takut-takut, terus jadi mendalami karena memang takut beneran," kata Titi Kamal ketika ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (15/8/2022).
Hal ini juga dibenarkan oleh Kimo Stamboel selaku sutradara film Jailangkung: Sandekala.
Menurut Kimo, hal-hal mistis yang terjadi selama proses syuting bukanlah penghalang, melainkan dorongan untuk para pemain dalam mendalami peran.
Tak terkecuali Titi Kamal yang disebut bermain peran sangat baik sehingga layak untuk diberi pujian.
"Nggak (menghambat), tambah bagus kok. Actingnya tambah bagus," ujar Kimo.
Sebagai informasi, Jailangkung: Sandekala bercerita tentang keluarga Adrian (Dwi Sasono) dan Sandra (Titi Kamal) yang kehilangan anaknya, Kinan (Muzakki Ramdhan) ketika berada di kawasan hutan dan danau, karena kecerobohan Niki (Syifa Hadju).
Ketika sedang mencari sang adik, Niki kemudian menemukan sebuah boneka jailangkung.
Film horor Jailangkung: Sandekala ini diangkat dari kisah jailangkung yang merupakan permainan mistis yang telah lama melegenda.
Film yang disutradarai oleh Kimo Stamboel ini akan tayang di seluruh bioskop Indonesia pada 22 September 2022 mendatang.
(*)