Walaupun kedua anaknya fasih berbahasa Inggris, Ernest dan Nirina selalu tegaskan anak-anak untuk tidak melupakan bahasa Indonesia yang merupakan bahasa Ibu mereka.
"Memang saya tanamkan ke anak-anak bahwa kamu harus bangga jadi orang Indonesia. Meski anak-anak jaman sekarang bahasa Indonesianya nggak bagus, kamu harus belajar bahasa Indonesia itu seperti apa. Karena itu bahasa roots kamu," pungkas Ernest.
(*)