Grid.ID - Setiap tanggal 17 Agustus, momen upacara di Istana Merdeka selalu ditunggu-tunggu oleh seluruh masyarakat Indonesia.
Disiarkan secara langsung lewat berbagai stasiun televisi, upacara 17 Agustus selalu berhasil menarik perhatian masyarakat.
Tahun ini, aktor papan atas Reza Rahadian berkesempatan untuk hadir dalam upacara 17 Agustus di Istana Merdeka loh, sobat Grid.
Sang aktor beberapa kali ikut tersorot kamera, sedang duduk menyaksikan upacara HUT RI bersama dengan pejabat penting tanah air.
Tentunya, penampilan gagah Reza Rahadian dalam upacara HUT RI langsung menjadi sorotan netizen, loh!
Diwajibkan untuk hadir mengenakan baju tradisional, Reza Rahadian memilih baju adat Jawa untuk penampilannya kali ini.
Bergaya ala pria Jawa tempo dulu, banyak netizen yang auto dibuat klepek-klepek melihat penampilan sang aktor.
Penasaran seperti apa penampilan Reza Rahadian?
Yuk, simak!
Menurut pantauan Grid.ID, penampilan Reza Rahadian dalam upacara HUT RI dibantu oleh fashion stylist Hagai Pakan.
Sang stylist memadukan beskap modern dan bros emas untuk melengkapi penampilan Reza Rahadian.
Dipercaya desainer Auguste Soesastro untuk merancang beskap khusus yang dikenakan oleh Reza Rahadian.
Beskap modern berwarna hitam tersebut memiliki desain yang tegas sehingga membuat penampilan Reza Rahadian terlihat sangat gagah.
Kemudian, beskap tersebut juga dipasangkan dengan dalaman berwarna putih yang memiliki kerah kecil.
Untuk bawahannya, beskap tersebut tentu dipasangkan dengan kain batik berwarna cokelat yang terlihat santun.
Kain batik yang digunakan, tampak serasi dengan blangkon di atas kepala Reza Rahadian.
Ujung kaki Reza Rahadian juga dilengkapi dengan selop tradisional, yang biasa digunakan oleh para pria Jawa tempo dulu.
Selop berwarna hitam tersebut tampak sangat serasi dengan beskap hitam yang Reza Rahadian kenakan.
Terakhir, gaya tradisional Reza Rahadian dilengkapi dengan penggunaan bros emas di bagian dada.
Diketahui, bros tersebut merupakan koleksi khusus dari brand perhiasan lokal Tulola Design nih, sobat Grid.
Dengan penampilan tradisional bak Pangeran Jawa tempo dulu, tak heran jika penampilan Reza Rahadian sukses memikat hati banyak netizen.
"Ya ampun ganteng dan miyayeni banget. Maygat! Bikin lupa punya suami" komentar akun @rkhzakaria.
"Mundur dikit mas. Gantengnya kelewatannn" komentar akun @ayasasuyono.
"Aura positif selalu terpancar mo pakai baju apapun mas, karena kamu punya hati yg baik jd yg terpancar selalu yg terbaik" komentar akun @anekabatik76.
"Krah beskapnya top, bikin yang pakai makin ganteng" komentar akun @shnelwan.
"Ganteng tenan jodoh orang" komentar akun @katrin_yutha.
(*)