Grid.ID - Kehidupan rumah tangga Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dan Puput Nastiti Devi memang kerap menyita perhatian publik.
Terlebih saat awal kabar pernikahan Ahok dan Puput Nastiti Devi pada 2019 lalu.
Pasalnya, Ahok dan Puput Nastiti Devi memiliki jarak usia yang sangat jauh yakni 31 tahun.
Bukan itu saja, sebelum dipinang duda beranak 3 itu, Puput Nastiti Devi juga merupakan mantan ajudan dari Veronica Tan.
Ya, Veronica merupakan mantan istri Ahok yang memutuskan bercerai pada 2018 silam.
Meski pernikahan keduanya sempat diserang isu miring, Ahok dan Puput membuktikan bahwa rumah tangga mereka adem ayem hingga kini.
Bahkan, keduanya juga telah dikaruniai 2 buah hati yang menggemaskan.
Bukan itu saja, beberapa waktu lalu Puput juga baru saja merayakan hari ulang tahun Ahok yang ke 56 tahun.
Tak dirayakan secara megah, ultah Ahok hanya dirayakan di rumah mereka dengan perayaan yang sederhana.
Meski terpaut usia yang cukup jauh, Puput dan Ahok tetap romantis seperti pasangan yang lain.
Bahkan, puput diketahui telah mempunyai panggilan sayang ala drama Korea untuk Ahok lho.