Find Us On Social Media :

'Kami Hanya Orang Kampung Biasa', Penampilan Anaknya di Istana Negara Viral, Orang Tua Farel Prayoga Justru Minder hingga Tak Ikut Antar sang Putra ke Jakarta

By Mahdiyah, Jumat, 19 Agustus 2022 | 12:27 WIB

Kolase Foto Siti Mujayanah, Farel Prayoga, dan Joko Suyoto.

Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah

Grid.ID - Nama Farel Prayoga kini tengah menjadi buah bibir di seantero negeri.

Kepiawaiannya membawakan lagu berjudul 'Ojo Dibandingke' karya Abah Lala pun langsung dipuji jutaan orang.

Bahkan, suaranya pun sukses 'menggoyang' Istana Negara.

Betapa tidak? Saat ia bernyanyi, para tamu undangan pun langsung ikut berdiri dan berjoget.

Terlepas dari makna lagu yang menceritakan tentang kegagalan cinta, nyatanya para tamu undangan hingga Presiden Joko Widodo pun terhibur.

Dikutip Grid.ID dari TribunSeleb pada Jumat (19/8/2022), satu per satu Menteri pun langsung turun dan ikut berjoget.

Tak hanya itu, aktor kondang Reza Rahadian pun menggandeng Menteri Keuangan Sri Mulyani dan mengantarnya bergabung dengan para Menteri lain.

Bahkan, satu lagu pun agaknya tak cukup.

Farel pun menyanyikan lagu itu hingga dua kali.

Orang tua Farel yakni Siti Mujayanah (41) dan Joko Suyoto (43) pun tentu bangga dengan sang putra.

Sayangnya, mereka hanya bisa melihat penampilan Farel melalui kanal Youtube.