Find Us On Social Media :

Pertama Kali Muncul ke Publik Usai Jadi Tersangka, Ekspresi Putri Candrawathi Disorot Pakar, Sebut Ada Rasa Ketakutan

By Mahdiyah, Sabtu, 27 Agustus 2022 | 16:44 WIB

Putri Candrawathi.

Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah

Grid.ID - Baru-baru ini, Putri Candrawathi akhirnya muncul ke publik untuk pertama kalinya usai menjadi tersangka.

Seperti yang diketahui, istri eks Kadiv Propam Polri itu ditetapkan sebagai tersangka dugaan pembunuhan berencana pada ajudannya, Brigadir J.

Putri pun disangkakan dengan pasal 340 KUHP tentang pembunuhan berencana.

Putri pun akhirnya muncul ke publik pada Jumat (26/8/2022).

Ia diketahui menjalani pemeriksaan di Bareskrim Polri.

Pemeriksaan itu pun berlangsung selama 12 jam dari Jumat pagi hingga tengah malam.

Dalam pemeriksaan itu, Putri Candrawathi dicecar 80 pertanyaan oleh penyidik.

Selain itu, dalam pemeriksaan itu, Putri juga masih bersikukuh mengaku bahwa dirinya merupakan korban tindak asusila.

Hal itu diungkap oleh kuasa hukumnya, Arman Hanis.

"Kurang lebih ada 80-an (pertanyaan)," ujarnya.

"Ibu PC juga menjelaskan dalam pemeriksaan bahwa beliau adalah korban tindakan asusila atau kekerasan seksual dalam perkara ini, itu dalam BAP disampaikan seperti itu," sambung dia.

Tak hanya itu, Putri juga membantah dugaan yang disangkakan padanya.

Baca Juga: Usai 12 Jam Diperiksa, Pemeriksaan Putri Candrawathi Dihentikan hingga Pekan Depan

"Klien kami Ibu PC telah menjawab seluruh pertanyaan dalam BAP, termasuk dugaan yang disangkakan kepada Ibu PC."

"Berdasarkan klien kami dalam BAP tersebut, dugaan tersebut tidaklah akurat," jelasnya.

Namun, kemunculan Putri justru disorot oleh pakar mikroekspresi.

Dikutip Grid.ID dari TribunWow.com pada Sabtu (27/8/2022), Monica Kumalasari, pakar gestur dan mikroekspresi mengungkap mengenai penampilan Putri saat muncul di publik.

Ia pun membandingkan penampilan Putri saat muncul pertama kali ke publik.

Monica menilai saat itu Putri tampak sangat ketakutan.

"Dalam scene ini, saya mendapati banyak mikro ekspresi takut, atau fear," ujarnya.

"Walaupun yang bisa kita amati adalah upper face-nya, tetapi alis mata itu menunjukkan emosi yang cepat, 0,2 detik. Saya mendapati emosi rasa takut di situ," jelasnya.

Ia pun membandingkan penampilan terbaru Putri saat diperiksa di Bareskrim Polri.

Saat itu, Putri tampak mengenakan pakaian berwarna hitam.

Ia bahkan tampak mengenakan penutup kepala.

"Di kedatangan kedua yang bisa diamati publik, beliau sudah mengenakan baju yang berbeda, dengan warna lebih gelap dan juga pakai penutup kepala," ujarnya.

Baca Juga: 'Pokoknya Ajaib Lah' Brigadir J Dituduh Lakukan Pelecehan, Kuasa Hukum Laporkan Ferdy Sambo, Putri Candrawathi dan Anggota Polri Atas Dugaan Laporan Palsu

"Kalau datang dari pintu berbeda, yang saya dapati beliau digandeng oleh seseorang masuk. Hanya data itu yang bisa saya dapatkan," sambungnya.

Dirinya menilai bahwa penampilan Putri Candrawati sangat berbeda.

Terlebih, kini statusnya menjadi seorang tersangka.

"Memang dalam konteks menjadi tersangka ini beda dengan kemunculan di depan publik sebagai istri yang mendukung suaminya," terangnya.

"Jelas berbeda, karena dari penampilan saja sudah berbeda antara pertama dan kedua," sambungnya.

(*)