Laporan Wartawan Grid.ID, Mentari Aprellia
Grid.ID - Pungutan liar (punglik) di kawasan-kawasan parkir memang sering menjadi masalah di Indonesia.
Di dunia maya, sering ditemui orang yang merasa keberatan untuk membayar biaya parkir sementara hanya berbelanja atau mengambil uang di ATM sebentar.
Salah satu yang sering dipermasalahkan adanya pungutan parkir di halaman jaringan minimarket seperti Indomaret atau Alfamart.
Padahal di depan minimarket sering kali tertera keterangan 'parkir gratis'.
Namun, banyak ditemui tukang parkir yang memungut bayaran pada para pengunjung.
Terkait hal tersebut, baru-baru ini viral sebuah video yang memperlihatkan seorang tukang parkir diusir karena melakukan pungutan liar.
Terpantau dari akun Instagram @lambe_updates pada Kamis (1/9/2022), seorang pria dengan rompi oranye khas tukang parkir sedang berjongkok di pelataran Indomaret.
Pria yang memakai topi itu tampak sesekali melihat ponselnya saat dihampiri pegawai Indomaret.
Saat ditanya tentang keberadaannya di area parkir Indomaret, tukang parkir tersebut mengaku sudah mendapatkan izin.
"Tadi kan udah ngomong," ujar sang tukang parkir.
Kemudian terdengar suara seorang wanita yang merekam kejadian tersebut menyuruh tukang parkir untuk pergi.