Menurut sang stylist, dress yang Mikha Tambayong kenakan merupakan rancangan khusus dari Elco Studio.
Dipilih dress berwarna orange yang memiliki belahan tinggi pada bagian bawah.
Dengan adanya belahan tinggi tersebut, dress yang satu ini memberikan kesan seksi saat digunakan oleh Mikha Tambayong.
Namun tak hanya seksi saja nih sobat Grid, jika diperhatikan secara menyeluruh, dress Mikha Tambayong ini juga memberikan kesan elegan, loh.
Kesan elegan tersebut didapatkan dari desain tegas dan rok yang memanjang.
Tak lupa juga karena adanya penggunaan kalung besar yang menghiasi bagian leher Mikha Tambayong.
Lalu sebagai pelengkap penampilan Mikha Tambayong kali ini, sang aktris juga mendapatkan bantuan dari 2 MUA asal Singapura loh, sobat Grid.
Dipercaya MUA Zhou Aiyi dan Lydia Thong, untuk merias wajah cantik Mikha Tambayong kali ini.
Dengan gaya rambut yang mendukung penampilannya, Mikha Tambayong terlihat sangat menawan ya, sobat Grid!