Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Rapi Film akan merilis film terbaru yang diadaptasi dari sinetron legendaris dengan judul yang sama 'Noktah Merah Perkawinan' yang akan tayang 15 September 2022.
Film ini berkisah tentang kehidupan rumah tangga yang memasuki masa-masa kekecewaan hingga muncul sosok orang ketiga.
Produser film, Sunil Soraya, mengungkapkan bahwa film ini dibuat sangat dekat dengan kisah dan kehidupan masyarakat.
"Saya ngobrol Sabrina dia pressure banget nih, skrip dipegang Titien Wattimena dan Sabrina ikut. Kita kepengin related, semua dekat denagn masyarakat, konflik dan problemnya, itu yang kami mau sampaikan supaya emosi kerasa," Produser film, Sunil Soraya, saat ditemui Grid.ID di kawasan Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (8/9/2022).
Sutradara film, Sabrina Rochelle Kalangie, mengungkapkan bahwa dirinya bersyukur bisa bekerjasama dengan penulis naskah dan para pemain film ini.
"Sebetulnya bersyukur banget, mulai dari skrip Mba Titien Wattimena memberikan alur cerita sangat membantu ketika develop karakter bersama. Kita benar-benar ngebahas satu-satu motivasi karakter, sampai sedetail kenapa ngomong itu. Sangat banyak dialog yang dilakukan supaya semua karakter bisa sepertu yang ditomton, aku terbilang muda dan baru, bersyukur juga bertemu dengan jajaran cast ini," ungkap Sutradara film, Sabrina Rochelle Kalangie,
Salah satu bintang utama film, Marsha Timothy mengungkapkan sangat jatuh cinta pada script film hingga tak pikir dua kali untuk mengambil peran di film ini.
"Saya sudah terbaru banget dari script yang udah bener-bener bagus banget, saya sudah jatuh cinta nggak sulit bagi saya memaksa diri saya untuk bisa sebaik mungkin memerankan Ambar, sebisa mungkin menyampaikan apa yang perempuan ini ingin sampaikan pada pasangannya," ungkap Marsha Timothy.
Kendati demikian, Marsha Timothy tak menampik bahwa dirinya cukup kesulitan untuk masuk ke dalam karakter istri yang sudah menikah selama 11 tahun.
"Sulit karena di cerita Gilang dan Ambar mereka nikah 11 tahun, jadi cara mereka komunikasi, berantem, beda dengan orang pacaran, baru nikah, kita harus buat orang percaya mereka udah 11 tahun nikah punya anak, konflik yang tidak berkesudahan, setiap kata di script itu menjadi pertanyaan buat kita," tutup Marsha Timothy.
Baca Juga: Usai Bermain Film Noktah Merah Perkawinan, Oka Antara Beri Pesan Soal Pernikahan
(*)