Hal itu sempat dibeberkan Inul Daratista di laman Instagram miliknya pada 2018 lalu.
"Sudah pernah jualan jualan nasi bungkus, jualan kacang, tukang cuci baju, jualan es lilin, jualan rokok, sudah semuanya," tulisnya.
Saking susahnya, Inul Daratista dan keluarganya saat itu sampai kesulitan makan.
Menu makannya sangat sederhana dan apa adanya.
"Makan cukup kecap sama tahu seiris," ungkap Inul.
"Ikan mujaer atau nila seekor dipotong 4 dibagi sama adik-adik. Dapat seiris kebagian buntutnya, kalau beruntung," cerita Inul lagi.
Penyanyi yang lahir di Pasuruan, Jawa Timur ini ikhlas dalam membantu kedua orangtuanya.
Lambat laun, Inul ingin mengubah nasibnya dan memiliki mimpi besar ingin menjadi seorang penyanyi dangdut.
Kendati demikian, keinginan Inul sempat ditentang oleh ayahnya.
Sang ayah tak mau jika Inul terjerumus ke hal yang tak baik.
Namun Inul terus membuktikan pada ayahnya karena ia ingin sukses, berjuang dari nol, dan mengangkat derajat orangtuanya.