Laporan Wartawan Grid.ID, Nisrina Khoirunnisa
Grid.ID - Pantas saja mampu menaklukkan hati berondong yang usianya 5 tahun lebih muda, ternyata Ussy Sulistiawaty punya rahasia tersendiri.
Rahasia kebugaran Ussy Sulistiawaty ini bahkan bisa dilakukan oleh banyak orang.
Tak heran bila Ussy Sulistiawaty mempunyai body yang ramping dan kerap menjadi sorotan para wanita pengikutnya.
Lantas, apa rahasia body singset nan bugar ala Ussy Sulistiawaty?
Seperti yang diketahui, Ussy Sulistiawaty termasuk artis papan atas di Indonesia yang namanya tidak asing lagi.
Sudah lebih dari puluhan tahun menginjakkan kaki di dunia entertain membuat nama Ussy Sulistiawaty melambung tinggi.
Sejak tahun 1999, Ussy sukses melebarkan sayapnya sebagai aktris, presenter, penyanyi, serta model.
Ussy juga memiliki beberapa lagu yang pernah hits pada zamannya.
Beberapa judul lagu tersebut seperti 'Kupilih Hatimu', 'Hadija', 'Jagakan Dia', dan 'Pacar Baru'.
Kini sosok Ussy sudah jarang mejeng di layar kaca.
Ia fokus menjadi ibu dari lima anaknya.
Kendati begitu, pundi-pundi rupiah Ussy tetap melimpah ruah karena penghasilannya sebagai pebisnis.
Diberitakan Grid.ID sebelumnya, Ussy dan Andhika dikabarkan mempunyai kavling perumahan dengan harga per unit rumahnya yang tak main-main.
Ussy dan Andhika dikabarkan mempunyai 15 kavling perumahan dengan harga fantastis.
Konon katanya, harga satu unit rumah di kavling perumahan Ussy dan Andhika itu mencapai Rp 800 juta.
Tak heran bila Ussy dan Andhika hidup tajir melintir.
Selain karier dan kekayaannya yang jadi sorotan, penampilan Ussy juga kerap menyita perhatian publik.
Salah satunya adalah penampilan body singset Ussy yang selalu menarik untuk dilihat.
Karena kecantikan dan body goals itulah Ussy juga mampu memikat hati berondong tampan yang usianya lebih muda darinya, yakni Andhika Pratama.
Rupanya, Ussy mempunyai rahasia untuk menjaga body singset di usianya yang sudah 41 tahun.
Melansir dari unggahan Instagram Ussy, istri Andhika itu memamerkan beberapa foto ketika ia berolahraga bersama para artis wanita lain.
Usut punya usut, Ussy menjaga body singsetnya itu dengan olahraga tenis.
Dalam foto yang diunggahnya, terlihat Ussy bersama beberapa rekan artis sudah tampil keringat seusai olahraga.
Beberapa artis yang tampak seperti Titi Kamal, Paula Verhoeven, Astrid Tiar, dan Ashanty.
Ussy pun terlihat cantik dengan penampilannya yang simple.
Istri Andhika itu menggunakan jaket olahraga warna pink serta topi putih.
Para wanita cantik itu tampaknya menggeluti tenis dengan sungguh-sungguh.
Hal itu terbukti dari penampilan para artis yang sudah basah dengan keringat.
Ussy pun bahagia bisa membuang keringat yang cukup banyak lewat olahraga tenis tersebut.
"Okelaahhhh boleh jugaaa bikin gobyooossss," ujar Ussy.
Pantas saja Andhika Pratama kesengsem, ternyata Ussy menyukai olahraga agar badannya tetap bugar.
Tak sekadar itu, tentu saja Ussy menjalani olahraga demi body langsingnya meski usia sudah kepala empat.
Baca Juga: Cocok Jadi Menu Makan Malam, Ini Resep Nasi Bakar ala Ussy Sulistiawaty, Harum dan Gurih!
(*)