Find Us On Social Media :

Arti Mimpi Anak Tenggelam Menunjukkan Emosi yang Tak Terbendung dalam Hidupmu, Cobalah untuk Memahami Diri Sendiri Lebih Baik Lagi

By Nur Andriana, Selasa, 13 September 2022 | 07:57 WIB

Arti mimpi anak tenggelam.

Laporan Wartawan Grid.ID, Nur Andriana Sari

Grid.ID - Arti mimpi anak tenggelam mungkin membuat banyak orang penasaran, khususnya para orang tua.

Sebenarnya, arti mimpi anak tenggelam tidak berkaitan dengan anakmu sendiri.

Namun, arti mimpi anak tenggelam lebih mengarah pada emosi yang ada dalam dirimu.

Emosi inilah yang akhirnya berpengaruh terhadap kehidupanmu di dunia nyata.

Lantas, apa saja arti mimpi anak tenggelam?

Berikut ini adalah arti mimpi anak tenggelam yang dikutip dari Aunty Flo pada Senin (12/09/2022).

1. Mimpi anak tenggelam menandakan kamu tidak banyak menghabiskan waktu bersamanya dan memperhatikan kebutuhannya.

2. Mimpi melihat pasanganmu mencoba menyelamatkan anakmu yang tenggelam menunjukkan bahwa kamu sedang berurusan dengan emosi yang berkaitan dengan anak.

3. Mimpi melihat anak berenang di air dingin tanpa jaket pelampung menunjukkan kamu merasa gagal dalam hidup dan harus berjuang lebih keras untuk bertahan hidup.

4. Mimpi anak tenggelam karena jatuh dari perahu menandakan ada sesuatu yang sulit dipahami dan berkaitan dengan anakmu.

Baca Juga: Arti Mimpi Tentang Sawah Hijau, Ternyata Jadi Pertanda Baik, Bakal Dapat Limpahan Rezeki? Simak Penjelasannya

5. Mimpi anak mati karena tenggelam menunjukkan kamu membutuhkan lebih banyak kedekatan fisik dengan anakmu, seperti memeluk atau membantunya melewati proses hidup.

6. Mimpi anak hampir tenggelam berkaitan dengan emosi yang sedang kamu rasakan saat itu. Bisa itu tentang rasa khawatir atau cemas.

7. Mimpi anak tenggelam di kolam renang menandakan kamu sedang berjuang untuk bertahan hidup.

8. Mimpi anak tenggelam di kutub selatan menunjukkan kamu tengah berjuang menjaga agar kehidupanmu tetap baik-baik saja.

9. Mimpi melihat anak jatuh ke air menandakan kamu harus melindunginya dari segala hal.

10. Mimpi menyelamatkan anak yang tenggelam menunjukkan caramu merawat anak-anak di kehidupan nyata.

11. Mimpi menyelamatkan anak yang tenggelam juga menunjukkan bahwa kamu telah mampu mengalahkan ketakutan dalam dirimu sendiri.

12. Mimpi anak hanyut di air lalu tenggelam menunjukkan kamu ingin menetapkan batasan karena khawatir dengan masa depan.

13. Mimpi melihat anak tenggelam menunjukkan kamu perlu berjuang dan menarik diri dari situasi yang tidak menguntungkan.

Baca Juga: Arti Mimpi Jari Tertusuk Duri Tak Selalu Melambangkan Hal Buruk, Isyaratkan Pandangan Baru Tentang Dunia!

14. Mimpi anak tenggelam di bak mandi menunjukkan kamu akan mengalami kerugian finansial atau justru kehilangan orang yang dicintai.

15. Mimpi kamu sedang memperhatikan orang yang mencoba menyelamatkan anakmu yang tenggelam menunjukkan kamu sedang mengalami masalah dalam mengomunikasikan emosi saat ini.

Baca Juga: Arti Mimpi Berpegangan Tangan, Pertanda Siap Menghadapi Lembaran Baru dan Lancar Move On dari Masa Lalu? Begini Penjelasannya

 

(*)