Find Us On Social Media :

Akhirnya Bertemu dengan Nassar Usai 6 Tahun Terpisah, Inilah Arti Nama Falhan Absyar, Ternyata Memiliki Makna Dalam Ini

By Mahdiyah, Rabu, 14 September 2022 | 12:31 WIB

Arti Nama Falhan Absyar

Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah

Grid.ID - Meski tengah menjadi perbincangan, masih banyak yang belum tahu arti nama Falhan Absyar.

Padahal, arti nama Falhan Absyar ini memiliki makna yang sangat dalam.

Penasaran dengan arti nama Falhan Absyar ini?

Nah, dikutip Grid.ID dari TribunSeleb pada Rabu (14/9/2022), pedangdut Nassar akhirnya bertemu dengan sang putra, buah cinta pernikahannya dengan Muzdalifah.

Dirinya pun tak mampu menyembunyikan air mata bahagia saat bertemu dengan anaknya itu.

Betapa tidak? 6 tahun berlalu, Nassar pun baru bisa bertemu dengan sang putra.

Ya, sejak bercerai dengan Muzdalifah, Nassar memang tak pernah lagi bertemu dengan putra semata wayangnya itu.

Saat bertemu dengan Falhan, tangis penyanyi lagu 'Seperti Mati Lampu' itu pun kian pecah.

Terlebih ketika sang putra mengaku merindukan ayah kandungnya itu.

Nassar sendiri pun mengaku belum bisa menjadi ayah yang baik.

Baca Juga: Hatinya Remuk Usai Bertahun-tahun Tak Diizinkan Ketemu Anak, King Nassar Pamer Momen dengan sang Buah Hati, Komentar Muzdalifah Jadi Sorotan

Namun, dirinya selalu berusaha menjadi sosok ayah yang baik untuk anaknya itu.

"Saya tidak pernah bilang kalau saya seorang ayah yang baik. Saya tidak pernah bilang saya seorang bapak yang bisa memberikan contoh yang baik," ujarnya.

"Tapi saya berupaya, di balik kekurangan saya yang banyak sekali, saya berupaya menjadi seorang bapak yang baik," sambungnya.

Lalu, apa arti nama Falhan Absyar sendiri ya?

Nah, dikutip Grid.ID dari Namamia.com pada rabu (14/9/2022), nama 'Falhan' memiliki karakter setia.

Biasanya, nama 'Falhan' melambangkan orang yang cermat membuat rencana.

Nama ini merupakan nama yang berasal dari bahasa Indonesia.

Biasanya, seseorang dengan nama ini peduli dan dapat membuat orang sekitarnya merasa nyaman.

Ia adalah seorang optimistis dan memiliki selera humor.

Selanjutnya, nama belakangnya, yakni 'Absyar' juga memiliki makna yang sangat dalam.

Dikutip Grid.ID dari Organisasi.org pada Rabu (14/9/2022), nama 'Absyar' memiliki arti bergembira.

Baca Juga: Kini Bisa Puas Peluk Cium Usai 7 Tahun Terpisah, King Nassar Ungkap Alasannya Selalu Gagal Bertemu sang Putra Setelah Angkat Kaki dari Rumah Muzdalifah 2015 Silam

Nama 'Absyar' ini merupakan nama yang berasal dari bahasa Arab.

Seseorang dengan nama 'Absyar' ini diharapkan menjadi anak yang selalu gembira.

Wah, nama dengan makna yang dangat dalam ya!

(*)