Grid.ID - Kepergian Emmeril Kahn Mumtadz yakni sang putra sulung memang menjadi duka mendalam bagi Ridwan Kamil.
Ditambah lagi Eril sapaan akrab Emmeril Kahn Mumtadz meninggal lantaran insiden tenggelam di sungai Aare, Swiss.
Alhasil, kepergian Eril saat itu terasa begitu mendadak dan mengejutkan banyak orang.
Namun apa mau di kata, takdir Tuhan tak pernah ada yang tahu.
Dan Ridwan Kamil sendiri mengaku sudah mengikhlaskan kepergian sang putra.
Meski begitu, Ridwan Kamil tak pernah melupakan sedikit pun kenangan tentang Eril.
Seperti yang baru-baru ini terjadi.
Melansir dari postingan Instagram pribadinya yang diunggah Rabu (14/9/2022), Ridwan Kamil membagikan video singkat.
Di mana dalam video tersebut terdapat sosok Camillia Laetitia Azzahra atau akrab disapa Zara.
Yang tak lain tak bukan ialah adik dari Eril.
Dalam video tersebut, Ridwan Kamil juga memperlihatkan kolase foto dari Eril dan juga dirinya sendiri.
Di mana ketiganya memiliki kesamaan yakni memakai jaket almamater kampus ITB.
Tak lupa, Ridwan Kamil juga menuliskan keterangan dalam foto yang diunggahnya itu yang memang ditujukan untuk almarhum Eril.
Guna memberitahu Eril bahwa kini sang adik juga berhasil masuk di kampus yang dulu jadi tempatnya menimba ilmu.
"Dear A Eril.
Adikmu tersayang, Zara, sekarang sudah resmi memakai jaket almamatermu. Alhamdulillah.
Kamu pasti bangga dan bahagia ya A," tulis Ridwan Kamil.
Ridwan Kamil juga mengaku dulu dirinya juga merasa bangga dan bahagia saat melihat Eril memakai jaket almamater tersebut untuk pertama kalinya.
"Sebagaimana papap dan mamah bangga dan bahagia saat pertama kali melihat kamu memakai jaket almamater itu.
Dan Allah takdirkan kita bertiga mencari ilmu di kampus yang sama," tulis Ridwan Kamil.
Terakhir, sebagai seorang ayah, Ridwan Kamil tak lupa memanjatkan doa untuk sang anak.
"Alfatihah untukmu A.
Semoga Allah selalu memuliakanmu walau kamu sudah tiada di dunia fana ini," tulis Ridwan Kamil.
Sontak saja, usai diunggah postingan Ridwan Kamil tersebut pun langsung banjir komentar dari netizen.
"Sekarang Zara yang meneruskan kembali di ITB seperti sudah takdir zara," komentar @qir***.
"Masya allah bagus ya liat satu almet sama keluarga kek kembar 3," tambah @fit***.
"Masyaallah sekeluarga otaknya encer2 banget yaaa pa, pasti ini keluarga tanpa mecin yaa paa???" tulis @kar***.
(*)