Grid.ID - Harga BBM naik rupanya turut menjadi sorotan anak Ariel NOAH, Alleia Anata.
Alleia Anata yang biasa terlihat kalem seperti sang ayah mendadak beri sindiran pedas soal harga BBM naik.
Anak Ariel NOAH yang kini baru berusia 17 tahun itu mengungkapkan pendapatnya terkait harga BBM naik.
Sebagaimana diketahui, pemerinta resmi menaikan harga bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertalite, Solar, dan Pertamax.
Kenaikan harga BBM itu resmi diumumkan oleh Presiden Jokowi, pada Sabtu (3/9/2022) lalu.
Presiden Indonesia yang berasal dari partai PDI Perjuangan itu mengatakan kenaikan harga BBM menjadi langkah pemerintah untuk menghadapi gejolak minyak bumi.
Oleh karenanya, subsidi dari APBD untuk BBM dipangkas mengingat peningkatan jumlahnya yang mencapai 3 kali lipat.
Selain itu, pemerintah menilai subsidi BBM lebih banyak dimanfaatkan oleh orang mampu.
“Tetapi anggaran subsidi dan komparasi BBM tahun 2022 telah meningkat 3 kali lipat dari Rp 152, 5 triliun jadi Rp 502,4 triliun dan akan meningkat terus.
Dan lebih dari 70 persen subsidi dinikmati oleh kelompok masyarakat yang mampu yaitu pemilik mobil pribadi,” kata Presiden Jokowi dalam jumpa pers yang disiarkan dalam youtube sekretariat kepresidenan, Sabtu (3/9/2022) seperti dikutip Grid.ID via Kompas.com.
Sebagian anggaran subsidi BBM akan dialihkan untuk bantuan yang tepat sasaran.
Hal tersebut turut diungkap Presiden Jokowi.
“Dan sebagian subsidi BBM akan dialihkan untuk bantuan yang tepat sasaran. Bantuan langsung tunai atau BLT BBM sebesar Rp 12,4 triliun yang diberikan kepada 26, 5 juta keluarga kurang mampu sebesar Rp 150.000 perbulan. Dan mulai diberikan mulai bulan September selama 4 bulan,” kata Jokowi.
Selain itu, pemerintah juga menyiapkan anggaran sebesar Rp 9,6 triliun untuk 16 juta pekerja dengan upak maksimal Rp 3,5 juta perbulan dalam bentuk subsidi upah senilai Rp 600 ribu.
Jokowi juga telah memerintahkan pemerintah daerah untuk menggunakan 2 persen dana transfer umum sebesar Rp 2,17 triliun untuk bantuan angkutan umum, bantuan ojek online, dan untuk nelayan.
Oleh karenanya, harga Pertalite Rp 7.650 per liter kini naik menjadi Rp 10.000 per liter.
Sementara harga Pertamax yang belum lama naik menjadi Rp 12.500 kini menjadi Rp 14.500 per liter.
Untuk harga solar subsidi atau biosolar dari Rp 5.150 per liter menjadi Rp 6.800 per liter.
Seiring kenaikan harga BBM tersebut, per bulan September 2022 lalu juga terjadi penurunan harga BBM diluar tiga jenis tersebut.
Melansir dari laman Kontan.co.id, berikut sejumlah BBM yang mengalami penurunan harga.
Pertamax Turbo semula harganya Rp 17.900-R[ 180.600 menjadi Rp 15.900-Rp 16.600,- tergantung wilayah.
Dexlite semula Rp 17.800-Rp 18.500 menjadi Rp 17.100-Rp 17.800 per liter.
Pertamina Dex semula Rp 18.900-Rp 19.600 per liter menjadi Rp 17.400-Rp 18.100 tergantung wilayah.
Naik turunnya harga BBM per bulan September 2022 yang jadi sorotan publik rupanya turut dikomentari anak Ariel NOAH.
Lewat akun Instagramnya, Alleia mengungkap sebuah kalimat yang menohok.
Hal ini terlihat dari story Instagram yang diunggah putri sulung Sarah Amalia, pada Kamis (15//9/2022) kemarin.
"PERTAMINA Pertahun Minyak Naik SETUJU?" tulis @alleiaa_anata.
(*)