Find Us On Social Media :

Contoh-contoh Perkembangbiakan Buatan, Termasuk Teknik Mencangkok Tanaman, Kunci Jawaban Kelas 3 SD Tema 1

By Devi Agustiana, Senin, 19 September 2022 | 05:30 WIB

Contoh perkembangbiakan buatan pada tumbuhan, materi untuk kelas 3 SD tema 1.

Sebab tanaman akan sama persis dengan induk, baik bentuk buah maupun rasanya.

Akan tetapi, biasanya tanaman baru mudah tumbang karena tidak memiliki akar tunggang.

2. Teknik stek

Teknik stek merupakan cara perbanyakan tumbuhan dengan cara memotong bagian tubuh batang induk.

Kemudian, menancapkannya ke media tanam.

Tanaman yang dapat di-stek adalah yang memiliki batang baik seperti singkong, tebu, mawar, labu, lemon, kelor, aglonema dan lain lain.

Untuk jenis aglonema, kita juga bisa memotong 2-3 ruas batang, lalu memendamnya di dalam tanah yang subur.

Baca Juga: Contoh Perilaku yang Tidak Bertanggung Jawab terhadap Tumbuhan, Salah Satunya Menebang Pohon Secara Liar, Kunci Jawaban 4 SD Tema 3

Saat usia tanam 20-30 hari, akan bermunculan jarum jarum yang akan tumbuh menjadi daun aglonema.

3. Teknik okulasi

Teknik okulasi adalah cara pengembangbiakan tumbuhan dengan cara menempelkan mata tunas tanaman dewasa kepada tumbuhan baru.

Tunas yang diambil tersebut adalah tunas dari pohon yang sudah berbuah dan berumur cukup tua.