Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah
Grid.ID - Meski tengah menjadi perbincangan, masih banyak yang belum tahu arti nama Robby Shine, suami selebgram Natasha Shine.
Padahal, arti nama Robby Shine ini memiliki makna yang sangat baik.
Penasaran dengan arti nama Robby Shine ini?
Nah, dikutip Grid.ID dari TribunJabar.id pada Sabtu (24/9/2022), nama Robby Shine mendadak menjadi perbincangan publik.
Betapa tidak? Dirinya mendadak melaporkan presenter kondang Billy Syahputra.
Usut punya usut, dirinya tak terima dengan ucapan Billy pada istrinya yang menurutnya sangat kasar.
Robby pun mengungkap bahwa awalnya ia dan sang istri diundang untuk menjadi pengisi acara di salah satu stasiun TV swasta yang dipandu oleh Billy.
Namun, tiba-tiba adik mendiang Olga Syahputra itu justru mengucapkan kalimat yang dinilai Robby tak pantas.
"Saya sopan sama Billy pertama kali, saya balik badan," ujarnya.
"Saya balik badan, istri kata-katai kata kotor, kata ng*n," lanjut dia.
Tak terima dengan hal itu, Robby pun melaporkan mantan kekasih Amanda Manopo itu ke polisi.
Baca Juga: Arti Nama Tasyi Athasyia, YouTuber Cantik yang Kini Tengah Perang Dingin dengan Saudara Kembarnya
Lalu, apa arti nama Robby Shine sendiri ya?
Nah, dikutip Grid.ID dari Kasihnama.com pada Sabtu (24/9/2022), nama 'Robby' memiliki arti cerah.
Selain itu, nama ini juga memiliki arti cemerlang.
Nama 'Robby' ini merupakan nama yang berasal dari bahasa Italia.
Selanjutnya, nama belakangnya yakni 'Shine' merupakan nama sang istri, Natasha Shine.
Nama 'Shine' ini pun kian populer dan akhirnya menjadi nama belakang Robby.
Dikutip Grid.ID dari Namamia.com pada Sabtu (24/9/2022), nama 'Shine' memiliki arti perasaan pada keadilan.
Nama ini merupakan nama yang berasal dari bahasa Indonesia.
Nama 'Shine' ini melambangkan pesona dan karisma.
Biasanya, seseorang dengan nama 'Shine' adalah seorang yang perasa, pemimpi, tulus, semangat, dan mudah jatuh cinta.
Namun, dalam bahasa Inggris, nama ini memiliki makna yang berbeda.
Ya, dikutip Grid.ID dari Babynames.com pada Sabtu (24/9/2022), nama 'Shine' memiliki arti cahaya bersinar.
Wah, nama dengan makna yang indah ya!
(*)