"Semalam kita harus visum dulu. Jadi, untuk laporan ini, wajib visum dulu," ujar Nurma.
Melansir TribunManado.co.id, KDRT ini diduga terjadi setelah Billar ketahuan selingkuh.
"Korban Lesti (Kejora) diduga mengetahui suaminya, Rizky Billar, selingkuh," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan.
Diduga Lesti meminta dipulangkan ke orangtuanya membuat Billar emosi dan membanting serta mencekik sang istri.
"Terlapor (Rizky Billar) emosi karena Lesti minta dipulangkan ke orang tuanya," ucap Endra Zulpan.
"Korban (Lesti Kejora) terjatuh ke lantai dan hal tersebut dilakukan berulang-ulang," tulis laporan Lesti Kejora.
"Terlapor (Rizky Billar) berusaha menarik tangan korban ke arah kamar mandi dan membanting korban ke lantai dan berulang kembali," tulis laporan tersebut.
Dilansir Grid.ID dari akun Instagram @rumpi_gosip pada Jumat (30/9/2022), video lawas Lesti Kejora dan Rizky Billar beredar.
Dalam video itu keduanya mengaku jika tak pernah bertengkar dan berantem selama menikah.
Keduanya rupanya memilih diam jika ada salah satu yang tengah kesal dan marah.