"Bantuan dari ARMY dan #OrangBaik akan kami salurkan untuk santunan bagi keluarga korban terdampak," tulis ARMY Indonesia.
"Sebagai modal usaha bagi keluarga yang kehilangan sosok tulang punggung keluarga dan santunan pendidikan bagi anak-anak yang ditinggalkannya," tulisnya.
Mengejutkannya, ARMY Indonesia berhasil mengumpulkan dana sebesar Rp 447 juta hanya dalam kurun waktu 3 hari
Berdasarkan postingan akun Instagram @zonakorea, pada Rabu (5/10/2022), ARMY Indonesia sebelumnya menargetkan dana Rp 15 juta.
Namun penggalangan dana yang dimulai pada 3 Oktober 2022 itu telah ditutup dengan total dana terkumpul Rp 446 juta.
Selanjutnya, hasil dari donasi tersebut nantinya akan disalurkan langsung oleh tim ARMY Malang.
Aksi galang dana yang dilakukan ARMY Indonesia untuk korban tragedi Kanjuruhan tak ayal kembali menuai pujian dari netizen.
(*)