Laporan Wartawan Grid.ID, Nur Andriana Sari
Grid.ID - Pergi bersama keluarga adalah hal yang menyenangkan untuk dilakukan.
Namun, saat perjalanan jauh terkadang kendaraan harus berhenti beberapa kali untuk beristirahat dan lainnya.
Tapi apa jadinya jika tiba-tiba ada anggota keluarga yang tertinggal di rest area?
Tentu saja kejadian itu membuatmu merasa sangat panik, bukan?
Hal inilah yang juga dialami oleh seorang nenek yang viral belum lama ini.
Melalui akun TikTok @fahrulmw, tampak seorang nenek yang sedang panik karena mengira ditinggal rombongan saat dia pergi ke toilet rest area sendirian.
"Ada nenek-nenek ketinggalan di rest area Tol Trans Jawa," tulis keterangan dalam video tersebut dikutip oleh Grid.ID pada Sabtu (08/10/2022).
Pada mulanya, si nenek pergi ke toilet yang ada di rest area.
Sedangkan, mobil rombongan keluarganya parkir di depan minimarket untuk mengisi e-Toll.
Sayangnya, ketika nenek itu kembali ke parkiran, ia tidak bisa menemukan mobil keluarganya di sana.
Sontak saja sang nenek langsung merasa panik sambil terus mencoba mencari mobil keluarganya.
Si pemilik akum yang merasa kasian akhrinya coba membantu si nenek untuk menemukan keluarganya.
Akhirnya, si nenek itu pun diantar ke satpam untuk meminta bantuan.
Beruntungnya, ketika sedang mendekati satpam yang bertugas, si nenek itu menemukan mobil rombongan keluarga yang ternyata telah berpindah tempat parkir.
Nenek itu pun langsung menghampiri mobil rombongan keluarganya sambil marah-marah.
"Keluarganya memang mindahin mobil tanpa sepengetahuan si ibu dikiranya si ibu ngikutin," ungkap sang pemilik akun.
"Pelajaran juga ini dampingi lansia walaupun cuma sebentar karena orang tua kemungkinan besar punya sifat pelupa," sambungnya.
Video viral yang sudah ditonton lebih dari 8,7 kali itu langsung menuai atensi dari netizen.
Banyak netizen yang dibuat kesal dengan sikap keluarga si nenek karena meninggalkannya begitu saja.
"Lah kalau pindah mobil gitu tanpa ngomong, bukan ibu itu saja, aku pun akan panik, rest area itu banyak mobil yang sama," tulis @me_zunee.
"Kalau mau pindah parkir minimal yang rada muda nungguin si ibu kek biar nggak bingung sendirian. Kalau yang rada muda kan bisa telponan nanyain ada dimana" tulis @kia.rizkia17.
"Harusnya kan kalau mobil dipindahin ada salah satu yang nungguin si ibunya kak, kasian ibunya panik," tulis @triasriani3.
"Aturan kalau mindahin harusnya anak yang masih muda nungguin si ibu itu dulu, kasian kan dia nyari-nyari," tulis @bijikuacinya.
(*)