"Tapi soal dibanting-banting itu harus dibuktikan dulu," tandasnya.
Adek Erfil mengatakan, akibat pernyataan polisi tersebut, kliennya jadi bahan hujatan seantero negeri.
Ia pun berniat untuk meminta perlindungan hukum untuk kliennya kepada Kapolri hingga Presiden.
"Karena akibat sumber itu lah, klien saya jadi bulan-bulanan netizen," kata Adek Erfil.
"Kita minta perlindungan hukum pada kapolri dan presiden agar polisi bisa netral menangani kasus ini," ucapnya.
Namun, Adek Erfil mengungkapkan, Rizky Billar ingin kasus rumah tangganya diselesaikan secara damai dengan Lesti Kejora.
Sayangnya ia belum bisa menuruti kemauan kliennya itu karena Lesti Kejora saat ini sedang berangkat umroh sehingga ia belum bertemu sang biduan.
Di lain sisi, Adek Erfil mengaku kecewa dengan Lesti Kejora yang sepantasnya tak pergi umroh di tengah kasus rumah tangganya yang belum menemui titik terang.
"Dia kan membuat laporan harusnya dia objektif dong, jangan dulu berangkat (umroh)," kata Adek Erfil.
"Ini kan dianggap polisi budak dia," ucapnya kesal.
Sementara itu, Rizky Billar rencananya akan memenuhi panggilan Polres Metro Jakarta Selatan, pada Kamis (13/10/2022) mendatang.
(*)