Find Us On Social Media :

Rumah Wanda Hamidah Digusur Paksa hingga Listrik Dimatikan, sang Artis Minta Tolong Usai Dapat Perlakuan Ini: Doakan Kami

By Widy Hastuti Chasanah, Jumat, 14 Oktober 2022 | 17:37 WIB

Rumah Wanda Hamidah digusur paksa oleh Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) pada Kamis (13/10/2022).

Baca Juga: Alami Penggusuran Paksa, Rumah Wanda Hamidah kembali Didatangi Pihak Kepolisian, Ada Apa?

Ia juga menceritakan kondisi rumah tetangganya yang sudah dihancurkan menggunakan alat berat.

"Ini rumah kami, ini rumah bu Cynthia yang lagi istirahat di rumah kami karena rumahnya di buldoser, ini pengangkutan barang, jadi ternyata aksi ini nggak berhenti," sahutnya.

Ia pun meminta perlindungan kepada polisi lantaran kemarin telah terjadi bentrokan.

"Saya memohon perlindungan polisi, di mana polisi padahal kemarin terjadi bentrokan, ini rumah kami depannya udah diduduki oleh puluhan preman yang saya nggak tahu mereka dari mana nggak jawab saat saya tanya," ujarnya.

Dengan suara bergetar, Wanda meminta para saudara dan anggota keluarganya untuk tak keluar dari rumah.

"Ini rumah kami, mohon dibantu ya, mohon dijaga ya, kita jangan keluar dari sini ya, mohon dibantu ya, kita bertahan ya, udah banyak pasukan loreng di depan, doakan kami, padahal kemarin terjadi bentrokan, saya nggak tahu lagi, sampai hari ini nggak ada yang melindungi kami dari intimidasi ini," sahutnya.

Sementara itu, Wanda juga merekam momen saat berdiskusi dengan orang-orang yang ditugaskan untuk menggusur rumahnya.

Dalam diskusi itu, pihak keluarga Wanda meminta agar tidak terjadi kekerasan dan intimidasi apapun.

"Pasukan ada apa ke sini? Tolong ya jangan lakukan kekerasan di sini," seru Wanda.