Find Us On Social Media :

Tsamara Amany Ungkap Kekecewaan Usai Tahu Lesti Cabut Laporan KDRT Rizky Billar

By Cucianingsih, Minggu, 16 Oktober 2022 | 07:09 WIB

Kolase Tsamara Amany dan Lesti Kejora

Grid.ID - Usai Rizky Billar diumumkan menjadi tersangka pelaku KDRT oleh Polres Metro Jakarta Selatan, Lesti Kejora malah mencabut laporan terhadap suaminya.

Hal ini Lesti Kejora ungkapkan dalam konferensi pers yang digelar pada Jumat siang (14/10/2022).

Alasan Lesti Kejora mencabut laporannya yakni karena Rizky Billar adalah ayah kandung dari anaknya dan sudah meminta maaf serta berjanji tak akan mengulangi perbuatannya.

Hal ini lantas memicu kekecewaan publik atas sikap yang bertolak belakang saat Lesti Kejora berani melaporkan Rizky Billar.

Publik di media sosial kecewa terhadap Lesti Kejora yang mencabut laporan KDRT yang dilakukan Rizky Billar.

Salah satu publik figur yang berkomentar mengenai keputusan Lesti Kejora yakni Tsamara Amany. Dalam akun Instaramnya, politikus Tsamara Amany memberikan komentar. 

Tsamara Amany memuji sikap tegas Lesti Kejora saat melaporkan Rizky Billar. Menurutnya, apa yang dilakukan Lesti Kejora adalah tindakan yang seharusnya dilakukan agar masyarakat tidak menormalisasi tindakan KDRT.

Bahwa suami atau pasangan yang abusif harus dilawan dengan cara dilaporkan ke pihak berwajib.

Tsamara Amany berujar adalah hak Lesti Kejora untuk mencabut laporannya. Namun Tsamara kemudian menyayangkan tindakan Lesti Kejora yang tiba-tiba mencabut laporan KDRT saat Rizky Billar terbukti menjadi tersangka.

Ia juga menegaskan bahwa tindakan Lesti Kejora tersebut memberi dampak pada korban KDRT lainnya untuk berpikir seribu kali sebelum melawan.

Baginya keputusan Lesti Kejora adalah sebuah kemunduran.

Tsamara Amany juga menyinggung perihal Lesti Kejora yang seakan melupakan dirinya sebagai individu manusia. Yakni sebelum mencintai orang lain, ia harus terlebih dulu mencintai diri sendiri.