Find Us On Social Media :

Waspada Jika Anak Mendadak Tidak Bisa ‘Kencing’, Bisa Jadi Gejala Gagal Ginjal Akut, Ini Penjelasan Ahli!

By Devi Agustiana, Jumat, 21 Oktober 2022 | 11:52 WIB

Inilah gejala gagal ginjal akut pada anak yang harus diwaspadai! Salah satunya susah kencing.

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.ID – Kasus gagal ginjal akut pada anak kini menjadi ancaman baru yang sangat dikhawatirkan para orangtua.

Bukan tanpa alasan, sebab gagal ginjal akut pada anak bisa sampai mengancam nyawa.

Belakangan, Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) menemukan 5 obat sirup dengan cemaran etilen glikol melewati ambang batas aman.

Diduga zat etilen glikol dan dietilen glikol tersebut di atas ambang batas aman yang bisa mengganggu fungsi ginjal.

Mengutip Tribunnews.com Epidemiolog dari Universitas Griffith Australia, Dicky Budiman pun mempertanyakan pengendalian mutu dan pengawasan yang dilakukan di Indonesia.

"Ini ada kesalahan atau lemahnya atau bahkan buruknya sistem quality control atau pengawasan mutu obat dan ini lolos kan berarti," kata Dicky.

"Ini harus jadi intropeksi karena ini mahal pelajarannya. Perbaikannya bukan hanya respons sistemnya dan layanan deteksi dini, tapi bicara literasinya juga kita harus lihat obat-obat yang dikonsumsi masyarakat, beli sendiri atau apa. Health seeking behavior masyarakat kita harus dilihat," jelas Dicky.

Kementerian Kesehatan menjelaskan gejala gagal ginjal akut pada anak yang perlu diwaspadai.

Baca Juga: Waspada Gagal Ginjal Akut pada Anak, Dinas Kesehatan Karawang Minta Orang Tua Perhatikan Hal Ini usai Anak Minum Obat Sirup: Tolong Cek!

Dilansir Grid.ID dari Kompas.com, gejala tersebut, yaitu:

- Demam