Grid.ID - Sayur dan buah memiliki banyak khasiat bagi kesehatan.
Tidak sedikit pula buah dan sayur yang bisa dijadikan obat herbal alami untuk menangkal penyakit.
Salah satu ramuan herbal yang bisa kamu coba adalah rutin minum air rebusan belimbing wuluh.
Cara membuatnya sangat sederhana, tapi manfaat minum air rebusan belimbing wuluh ternyata tak main-main!
Lalu apa sebenarnya khasiat air rebusan belimbing wuluh?
Yuk simak penjelasannya berikut ini!
Manfaat Minum Air Rebusan Belimbing Wuluh
Belimbing wuluh atau Averrhoa blimbi L dikenal sebagai belimbing sayur.
Tak heran jika buah satu ini kerap dijadikan campuran dalam berbagai masakan.
Melansir dari Kompas.com, James S. Hutagalung melakukan riset terkait belimbing wuluh pada tahun 1986.
Dari riset itu dipaparkan bahwa belimbing wuluh memiliki khasiat untuk menurunkan kadar kolesterol.