Grid.ID - Nama Lee Dong Wook sudah begitu dikenal dalam dunia drama Korea.
Salah satu drakor Lee Dong Wook yang tidak boleh dilewatkan adalah Bubble Gum.
Drama bergenre komedi romantis ini menceritakan tentang kisah cinta teman masa kecil dengan latar belakang yang berbeda.
Bubble Gum dirilis pada tahun 2015 lalu di tvN dengan 16 episode penayangan.
Kali ini Lee Dong Wook beradu akting dengan Jung Ryeo Won.
Drama ini menceritakan dua tokoh utama, Park Ri Hwan (Lee Dong Wook) dan Kim Haeng Ah (Jung Ryeo Won).
Keduanya sudah berteman sejak kecil.
Namun dua sahabat ini berasal dari latar belakang keluarga yang berbeda.
Ri Hwan berasal dari keluarga kaya dan kini menjadi dokter oriental di rumah sakitnya sendiri.
Meski begitu, Ri Hwan tanpa pamrih merawat para pasien dan ibunya.
Sementara Haeng Ah menjalani hidupnya sebagai produser radio yang penuh semangat nemun keras kepala.
Orang tua Haeng Ah telah meninggal dunia sejak ia masih kecil.
Dia dirawat oleh ibu Ri Hwan setelah kematian ayahnya.
Dua sahabat ini ternyata memiliki perasaan satu sama lain.
Tapi Haeng Ah tidak pernah mengatakannya karena ibu Ri Hwan tidak ingin mereka bersama.
Namun terlepas dari perbedaan mereka dan setelah bertahun-tahun, Ri Hwan dan Haeng Ah saling melengkapi dengan sempurna.
Bagaimana akhir kisah keduanya?
Nonton drakor Bubble Gum melalui link Viu, iQIYI, atau BStation.
(*)