Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah
Grid.ID - Kabar mengejutkan datang dari Jambi, tepatnya di Desa Terjun Gajah, Kecamatan Betara, Kabupaten Tanjung Jabung Barat.
Betapa tidak? Seorang wanita berinisial Z (52) ditemukan di dalam perut ular piton betina.
Sebelumnya, Z sempat hilang dan dicari oleh warga.
Dikutip Grid.ID dari KOMPAS.com pada Selasa (25/10/2022), bahkan, sebanyak 300 warga pun beramai-ramai mencari Z.
Awalnya, Z diketahui berangkat untuk menyadap karet di pagi hari.
Dirinya diketahui berangkat seorang diri.
Namun, Z justru tak pulang ke rumah hingga sore hari.
Warga pun langsung berinisiatif untuk mencari Z.
Baru pada pagi harinya, yakni pukul 09.00 WIB, warga menemukan seekor ular piton.
Ular itu pun diketahui berukuran 6 meter.
Karena curiga melihat perut ular tersebut membesar, warga pun berinisiatif untuk membelahnya.
Benar saja, di dalam perut ular piton itu terdapat jenazah Z.
Baca Juga: Hendak Minum Ramuan Ular yang Direndam Alkohol untuk Obat, Pria ini Justru Berakhir Mengenaskan
"Ular itu ditangkap dan kemudian dibunuh warga. Karena curiga perutnya yang besar, maka dibedah. Di sana kita temukan jenazah Ibu Z, " ujar warga yang ikut mencari Z, Birin.
Dikutip Grid.ID dari Tribunnews.com pada Selasa (25/10/2022), Kepala Desa Terjun Gajah, Anton Hasibun pun mengungkap kondisi jenazah Z.
Ia menyebut bahwa jenazah Z masih utuh.
Hanya saja, terdapat patah tulang di tubuh Z.
Warga menduga bahwa ular tersebut melilit tubuh Z hingga lemas dan meninggal dunia.
Setelah itu, ular tersebut menelan tubuh korban.
"Patah tulang ada, karena di dalam perut ular," ujarnya.
"Kalau kondisinya itu masih utuh semua," jelasnya.
Warga sekitar pun mengaku khawatir dengan adanya ular tersebut.
Pasalnya, seminggu sebelum kejadian, warga juga menemukan ular.
Diketahui ular tersebut memiliki panjang 8 meter.
"Seminggu lalu ada warga yang menangkap ular yang lebih panjang sekitar 8 meter, tapi lepas karena kewalahan," jelas Anton.
(*)