Find Us On Social Media :

Penyebab dan Dampak Tanah Longsor, Bencana Alam yang Sering Terjadi di Musim Hujan, Kunci Jawaban Materi Kelas 4 SD Tema 3

By Ragillita Desyaningrum, Selasa, 25 Oktober 2022 | 13:57 WIB

Kunci jawaban untuk materi kelas 4 SD tema 3 tentang penyebab dan dampak tanah longsor.

Bencana tanah longsor yang parah bisa memicu kerusakan pada beberapa sektor, seperti jalur transportasi, lahan pertanian, hingga permukiman.

Baca Juga: Dampak Kerusakan Hutan Bakau Bagi Lingkungan, Kunci Jawaban Materi Kelas 4 SD Tema 4

Tanah longsor bisa menutupi jalur transportasi atau tanah longsor menyebabkan jalan raya menjadi ambles.

Keadaan ini mengakibatkan terhambatnya mobilitas penduduk karena tanah longsor bisa menutup jalan utama, menghancurkan jembatan, dan sebagainya.

Tanah longsor yang terjadi pada lahan pertanian juga dapat merugikan petani karena tanah belum bisa ditanami dalam waktu tertentu.

Sedangkan pada permukiman, tanah longsor akan mengakibatkan banyaknya korban yang kehilangan rumah sebagai tempat tinggal.

2. Kegiatan Ekonomi Terhambat

Tanah longsor dapat menyebabkan terhambatnya mobilitas penduduk dan kerusakan, aktivitas ekonomi ikut terhambat.

Orang-orang tidak bisa mendapatkan kebutuhan dari luar daerah yang tidak terdampak tanah longsor.

3. Pencemaran Air

Tanah longsor juga mengakibatkan adanya pencemaran air, khususnya pada sumber-sumber air yang berasal mata air di sungai.

Tanah yang longsor tersebut berisiko membawa sedimen yang menurunkan kualitas air.

Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 4, Inilah yang Dimaksud Kegiatan Ekonomi, Beserta Jenis-jenisnya!

Tak hanya itu, tanah yang longsor dapat membawa bahan-bahan kimia dan logam yang berbahaya jika tercampur dengan mata air.

Air yang tercemar bisa membahayakan kesehatan manusia, tumbuhan dan hewan-hewan yang hidup di sekitar sungai.

Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 4, Inilah Perbedaan Nelayan Tradisional dan Modern, Termasuk Kelebihan dan Kekurangannya!

 

(*)