Find Us On Social Media :

Festival Musik PROJEK-D Vol 1 di De Tjolomadoe Digelar Meriah dan Unik dengan 2 Panggung Indoor dan Outdoor, Vierratale hingga Kahitna Siap Bikin Pecah!

By Annisa Marifah, Jumat, 28 Oktober 2022 | 18:51 WIB

PROJEK-D Vol 1 di De Tjolomadoe digelar meriah dan unik.

Ahmad Nihal mengklaim bahwa PROJEK-D Vol 1 ini akan menjadi salah satu konser unik yang pernah digelar di Jawa Tengah.

Baca Juga: Wow! Sederet Musisi Top Indonesia Ini Bakal Gemparkan Festival Projek-D Vol.1 2022 di Solo Besok, Cek Jadwalnya!

Tak seperti konser biasa yang hanya memakai satu panggung, PROJEK-D Vol 1 ini akan dibuat megah dengan dua panggung yakni, outdoor dan indoor.

"(Konser) ini akan menjadi unik, yaitu rasanya akan menjadi yang pertama di daerah Jawa Tengah terutama Solo raya," ujar Ahmad Nihal.

"Kita akan memainkan dalam satu festival musik lebih dari satu panggung," lanjutnya.

Panggung oudoor disebut sebagai 'Panggung Maduswara' dan panggung indoor sebagai Panggung 'Wirama'.

"Panggung Maduswara di luar akan menunjukkan heritage Solo dan Jawa Tengah yang dalam bahasa Indonesianya adalah suara yang merdu," ungkap Ahmad Nihal.

"Sedangkan Wirama adalah alunan irama," lanjutnya.

Ahmad Nihal juga mengungkap sejumlah musisi yang akan meramaikan Pangung Maduswara dan Pangung Wirama.

"Di sini nanti akan ada 2 panggung, di luar akan adadi teman-teman Coldiac, Pamungkas, Vierratale, dan Kahitna," ungkap Ahmad Nihal.

"Kalau di luar nanti ada Fajar Merah, KILMS, Delika, dan juga artis-artis lain," sambungnya.

(*)