Laporan Wartawan Grid.ID, Widy Hastuti Chasanah
Grid.ID- Penyanyi Mulan Jameela kini memang banting setir ke dunia politik.
Masuk ke dunia politik, Mulan Jameela langsung menduduki jabatan penting negara sebagai Anggota DPR periode 2019-2024.
Menjadi anggota DPR, Mulan Jameela tentu diganjar gaji yang fantastis.
Melansir laman Kompas.com, gaji yang diterima oleh anggota DPR RI, termasuk Mulan Jameela adalah sebesar Rp 66.141.813.
Gaji dan tunjangan oleh para anggota DPR RI ini mengacu pada Surat Menteri Keuangan No S-520/MK.02/2015.
Meski begitu, sayangnya Mulan Jameela pernah banjir kritikan saat awal menjadi anggota DPR.
Kala itu, publik sempat mempertanyakan kapabilitas sang penyanyi di ranah politik.
Tak hanya itu, publik juga sempat menyoroti pendidikan Mulan Jameela yang saat itu adalah lulusan SMA.
Netizen pun mengkritik hal tersebut lantaran biasanya seorang pejabat atau anggota Dewan memiliki lulusan minimal S1.
Namun berdasarkan syarat keanggotaan DPR RI yang dilansir Sosok.ID dari laman resmi //www.dpr.go.id, untuk menjadi seorang anggota dewan, latar belakang calon legislatr minimal adalah SMA dan merupakan WNI berusia minimal 21 tahun.
Pendidikan terakhirnya sempat jadi perdebatan, kini Mulan Jameela pun bangga bisa lulus menjadi sarjana.
Hal itu diungkap Mulan dalam akun Instagramnya @mulanjameela1 pada Minggu (29/10/2022).
Di unggayan itu, Mulan Jameela mengunggah foto saat ia baru saja diwisuda.
Sambil memakai toga, ia tampak ditemani oleh keluarga tercintanya yakni suami, Ahmad Dhani dan keempat anaknya.
Bersamaan dengan hal itu, Mulan Jameela pun membeberkan perjuangannya menempuh pendidikan S1.
Diakui Mulan, ia sempat bertahun-tahun meminta izin dari suaminya.
Beruntung pada 2018 keinginannya terkabul dan ia pun mulai masuk perguruan tinggi.
Menurut pengakuannya, ia pernah berhenti kuliah padahal saat itu tinggal menyusuk skripsi.
Hal ini pun menjadi bahan pembelajaran bahwa mengejar pendidikan tidak ada batas waktu.
"Bismillahirrahmanirrahim. Alhamdulillah.. Akhirnya wisuda juga setelah lulus dan dapat gelar sarjana tahun lalu."
"Bertahun2 minta izin suami, akhirnya dapet izin juga di tahun 2018. Sambil pelan2 cari PT yang sesuai sm jurusan aku, qodarullah bertemu @universitaskebangsaan.ri dan melanjutkan pendidikan S1 aku disana setelah melewati banyak fase2 kehidupan."
"Dan menyelesaikan kuliah yang dulu terhenti lumayan panjang, padahal dulu cuma tinggal nyusun skripsi doang."
"Ternyata tak ada kata terlambat untuk mengenyam pendidikan tinggi. Selagi ada kemauan dan usaha, inshaAllah kita bisa," tulisnya.
Ia pun berterima kasih kepada keluarganya yang sudah selalu mendukungnya.
"Makasih support sistemku yang luar biasa, suami, anak2 dan team A96.. kalian terbaik.. terutama tiara dan daffy, kalian bantu bunda banget sayang2ku."
"Kebayang dong sekolah di jaman pandemi ini kudu kuliah daring pake aplikasi yg lumayan bikin mumet (secara emak2 kan gaptek bgt ya)Pokonya bunda cinta kalian bangettt."
"Terimakasih Pak @sufmi_dasco dan @universitaskebangsaan.ri dan seluruh dosen yang sudah menerima emak2 yang satu ini, membimbing dan memberi ilmu yg inshaAllah banyak manfaat dan berkahnya," tulisnya.
Mengetahui hal itu, rekan artisnya pun langsung memberikan beragam respon.
"Alhamdulillaah selamaat neng ayank, berkah & bermanfaat, sooo proud of u ," tulis Terry Putri.
"Alhamdulillah congratss," imbuh Audy Item.
"Lho bukan S2 neng ? Alhamdulillah ikut seneng dan banggaaaaaaaaaa sm kamohhh msh semangat kuliah, kereeeeeeen berkah ilmu manfaat yah neng," tulis Meisya Siregar.
(*)