Find Us On Social Media :

Cinta Laura Teriak Gegara Capek Ditanya Kapan Nikah, Sang Artis Mohon Netizen Stop Tanyakan Hal Sensitif Ini: Stop Ikut Campur

By Widy Hastuti Chasanah, Rabu, 2 November 2022 | 10:15 WIB

Cinta Laura Teriak Gegara Capek Ditanya Kapan Nikah, Sang Artis Mohon Netizen Stop Tanyakan Hal Sensitif Ini: Stop Ikut Campur

Laporan Wartawan Grid.ID, Widy Hastuti Chasanah

Grid.ID- Artis Cinta Laura mengungkapkan rasa kesalnya lantaran terus dicecar soal kapan nikah.

Tak hanya ditanya kapan nikah, Cinta Laura juga dicecar soal hal-hal sensitif ini.

Oleh karena itu, Cinta Laura pun memohon netizen stop tanyakan hal sensitif ini.

Seperti diketahui, Cinta Laura dikenal sebagai model, aktris sekaligus penyanyi Indonesia yang berdarah Jerman.

Cinta memulai debutnya di dunia hiburan setelah menjadi finalis Top Model 2006.

Kala itu, ia langsung ditawari menjadi pemeran utama dalam sinetron Cinderella (Apakah Cinta Hanyalah Mimpi?). 

Tak main-main, ia juga langsung meraih penghargaan sebagai Aktris Ngetop.

Tak cuma pandai akting, artis kelahiran 17 Agustus 1993 ini juga jago bernyanyi lo.

Dengan suara lembutnya, Cinta sukses merilis banyak lagu seperti Oh Baby, You Say Aku dll.

Menjadi publik figur, tentu membuat kehidupan Cinta Laura sering menjadi sorotan.

Tak hanya urusan karier, kisah asmara artis blasteran tersebut juga kerap jadi perbincangan.

Baca Juga: Dirawat di Rumah Sakit, Intip Paras Tanpa Makeup Cinta Laura yang Curi Perhatian Netizen sampai Bikin Pusing: Ini Gimana Sih

Namun rupanya, Cinta Laura punya pendapat sendiri soal urusan asmara dan rencana pernikahan.

Hal itu diungkap Cinta dalam akun Instagram @insta_julid pada Selasa (01/11/2022).

Di unggahan itu, Cinta awalnya ditanya oleh Daniel Mananta jika memiliki kewenangan untuk membuat satu aturan baru di Indonesia.

"Kalo lo bisa membuat satu peraturan baru untuk Indonesia, lo bakal buat peraturan apa?," tanya Daniel Mananta.

Mengejutkannya, Cinta justru ingin membuat aturan di mana orang tak bisa ikut campur urusan orang lain.

Dengan intonasi tinggi, Cinta ingin agar orang tak bertanya kapan nikah, kapan punya anak dll.

Cinta seolah lelah lantaran kerap mendapat pertanyaan sensitif dari orang lain.

Ia pun meminta agar semua orang mengurusi urusan sendiri ketimbang urusan orang lain.

"Stop ikut campur kehidupan orang lain. Stop tanya kapan nikah, kapan punya anak, kapan ini, kapan itu," jawab Cinta Laura.

"I’m sorry it’s not your life, it’s mine. So please mind your own business ( maaf itu bukan hidupmu, ini hidupku jadi tolong pikirkan urusanmu sendiri)" tambah Cinta Laura.

Mengetahui hal itu, netizen pun langsung memberikan beragam respon.

Baca Juga: Lama Tak Muncul, Cinta Laura Diam-diam Lakoni Profesi Lain di Luar Dunia Hiburan, Apa Itu?

Ada yang setuju, ada pula yang meminta Cinta Laura untuk cuek saat mendapat pertanyaan tersebut.

"Mslhnya warga+62 itu hobi bngt ngurusin hidup org lain kak cinta. Uda gatau apa2 tp klo ngmg berasa paling tau mslh hidup org. Julid berkedok mengingatkan itulah warga +62," tulis akun @e_a***.

"Exactly I’m agree with her," imbuh akun @dew***.

"Itu Udah hukum alam ditanyaiin seprti itu.. Tinggal kita ny aj Cuex atau mau nanggapin.. Udah jgn bikin repot," timpal akun @tuti***.

(*)