Grid.ID- Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali memastikan konser BLACKPINK tidak bisa diadakan di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.
Padahal sekitar sepekan lalu, iME Entertainment Indonesia mengumumkan bahwa BLACKPINK akan menggelar konser di Stadion Utama di Gelora Bung Karno.
Pengumuman itu disampaikan lewat akun Instagram iME Entertainment selaku penyelenggara konser BLACKPINK.
Disebutkan, Jennie dkk akan menggelar konser BORN Pink pada 11 Maret 2023 dan 12 Maret 2023.
Dua jadwal konser BLACKPINK itu memiliki waktu berbeda yaitu untuk 11 Maret 2022 dimulai pukul 19.00 WIB.
Lalu konser pada 12 Maret 2022 akan dimulai pada 18.30 WIB.
"BLINKs Get Ready!!! The Girls will be back with “BLACKPINK WORLD TOUR [BORN PINK] JAKARTA” on 11 Mar’23 7PM and 12 Mar’23 6.30PM at Gelora Bung Karno Main Stadium," tulis akun @ime_indonesia.
Namun tampaknya promotor harus mengubah tempat penyelenggaraan konser BLACKPINK di Jakarta.
Pasalnya, Menpora sudah memastikan bahwa BLACKPINK tidak ada menggelar konser di GBK pada tanggal-tanggal tersebut.
Alasannya, jadwal konser sangat mepet dengan gelaran Piala Dunia U-20 yang digelar pada 20 Mei - 11 Juni di GBK.