Laporan Wartawan Grid.ID, Mentari Aprellia
Grid.ID - Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah sudah pergi untuk selamanya setelah mengalami kecelakaan maut pada 4 November 2021.
Mobil yang ditumpangi keduanya menabrak pembatas jalan di Tol Jombang hingga mengakibatkan Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah meninggal di tempat.
Tepat satu tahun kepergian Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah pada Jumat (4/11/2022) lalu, pihak keluarga pun memiliki cara tersendiri untuk mengenang mereka.
Misalnya saja dengan menggelar tahlilan seperti yang dilakukan Doddy Sudrajat, ayah Vanessa Angel.
Adapun tahlilan berlangsung di kediaman pribadi Doddy Sudrajat, yakni di Kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat pada Jumat (4/11/2022) malam.
Dilansir dari Tribunnewsmaker.com, Sabtu (5/11/2022), warga sekitar dan keluarga besar turut menghadiri tahlilan tersebut.
Usai membacakan ayat-ayat suci Al-Qur'an, Doddy dan putrinya, Mayang Lucyana juga memberikan santunan ke pada anak yatim piatu.
Terhitung ada sekitar 30 anak yatim yang mengikuti acara ini.
"Malam ini kami juga akan membagikan santunan kepada anak yatim piatu," kata Dody.
"Buat almarhumah Vanessa dan juga Bibi, utamanya keluarga dulu yang ditinggalkan."
"Semakin lebih tabah, ikhlas untuk menerima, apalagi sekarang kondisinya sudah berjalan satu tahun," imbuhnya.