"Aku selalu berpegang pada harapan bahwa dia entah bagaimana, suatu hari nanti ingin berjalan di jalan yang sehat dan akhirnya menemukan bantuan yang sangat dia butuhkan."
"Terkadang kita ingin menyalahkan seseorang atau sesuatu atas suatu kehilangan, tetapi kenyataannya kecanduan dan penyakit mental adalah penjahat sebenarnya di sini."
"Aku akan merindukan saudaraku lebih dari yang pernah diketahui siapa pun. Aku mencintaimu adikku sayang," tulisnya.
Dia juga mengunggah beberapa foto keakrabannya dengan sang adik, mulai dari kanak-kanak hingga dewasa.
Semasa hidupnya, Aaron Carter pernah kecanduan obat-obatan.
Pada 2017, dia masuk rehabilitasi setelah ditangkap atas tuduhan mengemudikan kendaraan dalam pengaruh mariyuana.
Pada September 2022, dia mengaku sudah masuk rehabilitasi untuk kali kelima dalam upaya mendapatkan hak asuh anaknya.
Selain pecandu ganja, ia juga pernah mengungkapkan kondisi kesehatan mentalnya.
Mengutip Eonline, ia mengaku mengidap menderita gangguan kepribadian ganda, skizofrenia, kecemasan dan depresi manik (bipolar).
Baca Juga: Aaron Carter Meninggal Dunia di Usia 34 Tahun, Mantan Artis Cilik yang Hidupnya Berakhir Pilu!
(*)