Setiap pertemuan antar sisi akan menghasilkan sudut dengan besaran sama yaitu 90 derajat.
Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 4, Inilah Pengertian Holometabola Lengkap dengan Contohnya
Ciri-ciri dari bangun datar ini adalah memiliki empat rusuk yang sama panjang, dua diagonal sama panjang serta empat sumbu simetri lipat dan putar.
Persegi Panjang
Persegi panjang adalah bangun datar yang memiliki empat sisi dan setiap sisi yang berhadapan akan memiliki panjang yang sama.
Ciri dari bangun datar ini adalah memiliki empat sisi dan setiap pertemuan antarsisi mebentuk sudut 90 derajat, serta memiliki dua sumbu simetri lipat dan putar.
Persegi panjang juga memiliki dua diagonal atau garis melintang yang sama panjang.
Segitiga
Seperti yang telah diketahui bahwa bangun datar segitiga terbentuk dari tiga garis lurus.
Ada beberapa jenis segitiga di antaranya segitiga siku-siku, segitiga sama kaki, dan segitiga sama sisi.
Ciri-ciri segitiga sama kaki adalah bangun datar ini memiliki 3 sisi dengan satu sudutnya 90 derajat.
Sedangkan segitiga sama kaki memiliki 3 sisi dengan panjang yang sama dan sudut yang sama yaitu 60 derajat.