"Tanggung jawab ini sudah aku rencanakan dari jauh sebelum aku kenal Vincent, kredit rumah udah lama," lanjutnya.
Jedar mengaku bahwa kejadian ini adalah murni kesalahannya yang ingin menambah passive income tapi malah kena tipu.
Aku sudah mempersiapkan, selama 10 tahun aku udah punya uang cicilan," ujar Jessica Iskandar.
"Salahnya, aku berusaha muterin uangnya, tapi ternyata kena musibah," imbuhnya.
Jedar juga membela sosok suami yang disebut membantunya melalui masa sulit ketika kena tipu.
Hingga saat ini Vincent selalu bertanggung jawab terhadapnya.
"Suami aku mah bertanggung jawab, kalau enggak ada suami aku, aku enggak tahu harus bagaimana," ujar Jessica Iskandar.
"Untung ada suami yang belain aku, 'udah jangan mikirin itu, biar aku yang urusin, kamu urusin aja anak-anak, jangan stres'," sambungnya seraya menirukan pesan Vincent.
"Sampai sekarang dia masih tanggung jawab, cuma KPR itu tanggung jawab aku jauh sebelum nikah," lanjutnya.
Warganet pun memberikan komentar atas ucapan Jessica Iskandar ini.
"Suaminya menurut gue suaminya tanggung jawab banget loh, (tanggung jawab bukan cuma bayarin ya) tangggung jawab buat cari solusi selesein masalah satu-satu itu udah bagus, support moril buat istri itu juga jauh lebih penting," tulis akun @namorastuff.
"Seharusnya pasang duit juga jangan pasang badan doang," tulis akun @vieeyudhistira1.
"Heran, masa gak ketangkep sih?" tulis akun @ratnaningsih22222.
(*)