Find Us On Social Media :

GudFest 2022 Ditunda hingga Maret 2023, Penyelenggara Akan Refund Uang Tiket

By Ragillita Desyaningrum, Senin, 14 November 2022 | 12:46 WIB

Menjelang tanggal pelaksanaannya, festival musik Gudfest 2022 resmi ditunda hingga Maret 2023.

Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum

Grid.ID - Menjelang tanggal pelaksanaannya, festival musik Gudfest 2022 resmi ditunda hingga Maret 2023.

Gudfest 2022 sendiri seharusnya diselenggarakan pada 18 sampai 20 November 2022 di Gelora Bung Karno Area, Jakarta Pusat.

GUDLIVE selaku pihak penyelenggara menyebutkan harus menunda Gudfest 2022 karena alasan teknis (unforeseen circumstances).

Adapun jadwal baru pagelaran Gudfest rencananya akan diadakan pada 18-19 Maret 2023 di GBK Arena.

"GUDLIVE hari ini resmi mengumumkan penundaan acara GUDFEST 2022, festival 3 hari yang rencananya akan diselenggarakan pada tanggal 18, 19, 20 November ini dengan berat hati harus ditunda karena alasan teknis (unforeseen circumstances)," demikian yang tertulis dalam rilis yang diterima Grid.ID pada Senin (14/11/2022).

"Acara GUDFEST akan diselenggarakan tahun depan dengan jadwal terbaru tanggal 18 sampai 19 Maret 2023 di GUDFEST Island – Area GBK," lanjut rilis tersebut.

Terkait jadwal baru ini, pihak penyelenggara menyebutkan akan ada kemungkinan perubahan untuk pengisi acara.

Sebagian pengisi acara mungkin tidak bisa tampil dengan jadwal terbaru yang dijadwalkan.

Sebagai informasi, berapa pengisi acara GudFest 2022 di antaranya adalah musisi Internasional seperti Lauv, Honne, Ruel, CHVRCHES, Chelsea Cutler, hingga bintang KPOP Eric Nam dan Lee Hi.

Sedangkan musisi lokal yang ikut hadir di antaranya Mocca, Peewee Gaskin, Iwa K, Teza Sumendra, Rinni Wulandari, Rendy Pandugo, Reality Club, dan lain-lain.

Meskipun demikian, penyelenggara memastikan akan merefund atau mengembalikan seluruh uang tiket yang telah dibeli penonton.